Pengaruh Fasilitas, Promosi dan Pelayanan Terhadap Kepuasan Pelanggan Telkomsel di Kota Kediri


Author (Penulis)

IIN MAHDINA PUTRI
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

12.1.02.02.0075

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kondisi persaingan bisnis industri telekomunikasi yang semakin berkembang dengan sangat pesat dan semakin ketat. Hal ini juga dirasakan oleh Telkomsel yang harus membuat beberapa keunggulan kompetitif agar dapat meningkatkan kepuasan pelanggannya. Berdasarkan hal tersebut penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh fasilitas, promosi dan pelayanan terhadap kepuasan pelanggan Telkomsel baik secara persial maupun simultan. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah analitik korelasional. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah pendekatan kualitatif dan kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah pelanggan Telkomsel di Kota Kediri dan sampel yang diambil sejumlah 100 responden dengan metode accidental sampling. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan kuesioner. Uji instrumen dengan menggunakan uji validitas dan reliabilitas. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda dengan mempertimbangkan syarat uji asumsi klasik yaitu uji normalitas, uji multikolinieritas, uji autokorelasi dan uji heteroskedastisitas. Pengujian hipotesis yang digunakan adalah uji statistik secara parsial (uji t) dan uji statistik secara simultan (uji F) dan dengan taraf signifikan ? = 5%. Hasil analisis yang dilakukan menyatakan bahwa terdapat pengaruh secara parsial maupun secara simultan pada variabel independen yaitu fasilitas, promosi dan pelayanan terhadap variabel dependen yaitu kepuasan pelanggan Telkomsel.

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2016-08-12

JOURNAL

Simki-Economic

ISSN

2599-0748

ISSUE


Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI