PENGARUH RETURN ON ASSETS (ROA), DEBT TO EQUITY RATIO (DER), CURRENT RATIO (CR), INVENTORY TURNOVER (ITO) DAN DIVIDEN PAYOUT RATIO (DPR) TERHADAP PRICE EARNING RATIO (PER) PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2012 - 2014


Author (Penulis)

ROCHANA TRIANINGSIH
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

12.1.02.01.0274

Abstract

ABSTRAK ROCHANA TRIANINGSIH : Pengaruh Return On Assets (ROA), Debt To Equity Ratio (DER), Current Ratio (CR), Inventory Turnover (ITO) Dan Dividen Payout Ratio (DPR) terhadap Price Earning Ratio (PER) Pada Perusahaan Manufaktur yang terdaftar Bursa Efek Indonesia Tahun 2012 - 2014, Skripsi, Akuntansi, FE UNP Kediri, 2016. Kata kunci :Return On Assets, Debt To Equity Ratio, Current Ratio, Inventory Turnove, Dividen Payout Ratio dan Price Earning Ratio. PER merupakan salah satu pendekatan yang sering dipergunakan dalam mengestimasi kinerja suatu perusahaan..Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui apakah ROA, DER, CR, ITO dan DPR terhadap PER pada Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia tahun 2012-2014. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling. Data diperoleh berdasarkan publikasi situs www.idx.co.id. Sampel sebanyak 66 sampel dari 22 perusahaan yang terdaftar di BEI. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda dengan mempertimbangkan syarat uji asumsi klasik yang meliputi uji normalitas, uji multikolinieritas, uji heteroskedastisitas dan uji autokorelasi. Pengujian hipotesis yang digunakan uji t-statistik untuk menguji pengaruh secara parsial serta F-statistik untuk menguji pengaruh secara bersama-sama yang diuji menggunakan SPSS v.21 for windows. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial variabel ROA, DER, CR, dan ITO berpengaruh signifikan terhadap PER. Sedangkan DPR tidak berpengaruh signifikan terhadap PER. Sedangkan secara simultan variabel ROA, DER, CR, ITO dan DPR berpengaruh signifikan terhadap PER. Untuk investor lebih memperhatikan ROA, DER, CR, dan ITO berpengaruh signifikan terhadap PER sebelum berinvestasi. Untuk peneliti selanjutnya sebaiknya memperpanjang periode penelitian dan menambah variabel lain yang diprediksi mempengaruhi PER.

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2016-08-15

JOURNAL

Simki-Economic

ISSN

2599-0748

ISSUE


Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI