PERANAN SISTEM INFORMASI AKUNTANSI PENJUALAN PADA CV JACK ADVERTISING KEDIRI


Author (Penulis)

MUHAMMAD BAGUS WIJAYA
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

12.1.02.01.0125

Abstract

Abstrak Muhammad Bagus Wijaya: Peranan Sistem Informasi Akuntansi Penjualan pada CV Jack Advertising Kediri, Skripsi, Akuntansi, FE UN PGRI Kediri, 2016. Kata kunci : sistem informasi akuntansi penjualan, sistem pengendalian internal. Penelitian ini dilatar belakangi bahwa perusahaan memerlukan alat untuk mengawasi dan mengendalikan secara tidak langsung pada karyawannya dalam mencapai tujuan perusahaan dan perusahaan perlu melakukan suatu evaluasi terhadap sistem pengendalian intern dalam sistem informasi akuntansi penjualan.Fokus penelitian ini adalah (1) Bagaimana sistem informasi akuntansi penjualan yang dilaksanakan CV Jack Advertising Kediri, (2) Bagaimana sistem pengendalian intern pada CV Jack Advertising Kediri, (3) Bagaimana peranan sistem informasi penjualan pada CV Jack Advertising Kediri untuk mendukung terciptanya sistem pengendalian intern. Penelitian ini menggunakan metode expost facto yang artinya sebuah penelitian yang bermaksud mengugkap data atau sebab terjadinya suatu gejala atau masalah yang berhubungan dengan data atau fakta yang terjadi sebelum penelitian dilakukan. Untuk tempat dan waktu penelitian dilakukan pada CV Jack Advertising Kediri, dengan alamatPerum Permata Biru Blok I No.14 Kediri. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah field research terdiri dari interview, dokumentasi, dan obsevarsi serta library research. Sedangkan teknik analisa yang digunakan dalam penelitian ini yaitu dengan melakukan evaluasi terhadap Sistem Pengendalian Intern, kemudian menyimpulkan adanya kelemahan-kelemahan dalam sistem akuntansi penjualan yang telah ditetapkan oleh CV Jack Advertising Kediri. Kesimpulan hasil penelitian ini adalah sistem pengendalian intern dalam Sistem Informasi Akuntansi Penjualan pada CV Jack Advertising Kediri kurang baik. Di dalam perusahaan tersebut masih terdapat beberapa kelemahan, diantaranya; (1) Masih adanya suatu perangkapan fungsi dalam sistem penjualan, (2) Dalam otorisasi sistem pencatatan belum dilaksanakan sebagaimana seharusnya, (3) Dalam sistem penjualan pada penyetoran jumlah kas yang diterima tidak seluruhnya disetor ke bank pada tanggal transaksi terjadi. Dari hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa secara keseluruhan sistem pengendalian intern dalam Sistem Informasi Akuntansi Penjualan pada CV Jack Advertising Kediri kurang baik. Di dalam perusahaan tersebut masih terdapat beberapa kelemahan, diantaranya; (1) Masih adanya suatu perangkapan fungsi dalam sistem penjualan, antara fungsi gudang dan fungsi pengiriman yang hanya dilakukan oleh bagian produksi dan gudang. (2) Sistem Otorisasi terhadap persetujuan pengiriman barang masih di otorisasi bagian produksi dan gudang. (3) Dalam sistem penjualan pada penyetoran jumlah kas yang diterima tidak seluruhnya disetor ke bank pada tanggal transaksi berlangsung.

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2016-08-15

JOURNAL

Simki-Economic

ISSN

2599-0748

ISSUE


Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI