PENGARUH CURRENT RATIO (CR), DEBT TO EQUITY RATIO (DER), RETURN ON ASSET (ROA), RETURN ON EQUITY (ROE), DAN NET PROFIT MARGIN (NPM) TERHADAP PERUBAHAN LABA PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR SEKTOR INDUSTRI BARANG KONSUMSI YANG TERDAFTAR DI BEI PERIODE 2012-2014


Author (Penulis)

WAHYU ENDAH DEWANTI
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

12.1.02.01.0111

Abstract

Wahyu Endah D: Pengaruh Current Ratio, Debt to Equity Ratio, Return On Asset, Return On Equity, dan Net Profit Margin terhadap perubahan laba pada perusahaan manufaktur sektor industri barang konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2012 – 2014. Kata kunci: Current Ratio, Debt to Equity Ratio, Return On Asset, Return On Equity, dan Net Profit Margin perubahan laba. Penelitian ini dilatar belakangi bahwa setiap informasi dari laporan keuangan berguna untuk penilaian kinerja perusahaan dan pengambilan keputusan serta memprediksi laba di masa yang akan datang. Tingkat perubahan laba dari tahun ke tahun tidak lepas dari kinerja laporan keuangan dan keberhasilan kinerja manajemen perusahaan yang dapat dilakukan dengan melihat dan mengevaluasi jumlah laba yang dihasilkan perusahaan sehingga bisa memperkirakan return yang diperoleh investor atas investasi. Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh Current Ratio, Debt to Equity Ratio, Return On Asset, Return On Equity, dan Net Profit Margin terhadap perubahan laba di masa yang akan datang baik secara parsial maupun secara simultan pada perusahaan manufaktur sektor industri barang konsumsi yang terdaftar di BEI periode 2012 - 2014. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode kausalitas. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini meliputi 29 perusahaan manufaktur sektor industri barang konsumsi dan dianalisis menggunakan regresi linier berganda dengan software SPSS for windows versi 20 . Kesimpulan hasil penelitian ini adalah Current Ratio, Debt to Equity Ratio, Return On Asset, Return On Equity, dan Net Profit Margin secara simultan berpengaruh signifikan terhadap perubahan laba pada perusahaan manufaktur sektor industri barang konsumsi. Secara parsial, Current Ratio dan Debt to Equity Ratio tidak berpengaruh signifikan terhadap perubahan laba pada perusahaan manufaktur sektor industri barang konsumsi. Return On Asset berpengaruh negatif signifikan terhadap perubahan laba pada perusahaan manufaktur sektor industri barang konsumsi. Return On Equity dan Net Profit Margin berpengaruh positif signifikan terhadap perubahan laba pada perusahaan manufaktur sektor industri barang konsumsi.

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2016-08-13

JOURNAL

Simki-Economic

ISSN

2599-0748

ISSUE


Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI