MENGEMBANGKAN KEMAMPUAN KOGNITIF DALAM BERHITUNG 1 SAMPAI 10 MELALUI BERMAIN ISI KERANJANGKU PADA ANAK KELOMPOK A TK KUSUMA MULIA SLUMBUNG KECAMATAN NGADILUWIH KABUPATEN KEDIRI TAHUN PELAJARAN 2013/ 2014


Author (Penulis)

ROHIMAH
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

12.1.01.11.0539P

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi hasil pengamatan dan pengalaman peneliti bahwa kemampuan kognitif anak kelompok A di TK Kusuma Mulia Slumbung Kecamatan Ngadiluwih Kabupaten Kediri pada pembelajaran berhitung 1 sampai 10 masih belum maksimal. Anak kurang memahami konsep-konsep bilangan baik itu berupa lambang bilangan maupun dengan menghitung benda-benda.. Hal ini disebabkan media belajar dan metode pembelajaran yang masih kurang. Permasalahan peneliti ini adalah “Apakah dengan bermain isi keranjangku dapat mengembangkan kognitif anak dalam berhitung 1 sampai 10 di kelompok A TK Kusuma Mulia Slumbung Kecamatan Ngadiluwih Kabupaten Kediri Tahun Pelajaran 2013/ 2014?” Penelitian ini menggunakan pendekatan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan subyek Penelitian adalah sisiwa kelompok A TK Kusuma Mulia Slumbung Kecamatan Ngadiluwih Kabupaten Kediri yang berjumlah 15 anak didik. Penelitian ini dilaksanakan dalam 3 Siklus yang masing-masing siklus terdiri dari empat tahap yaitu perencanaan, pelaksanaan, pengamatan dan refleksi. Adapun metode pengumpulan data dengan observasi menggunakan lembar observasi. Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa terjadi peningkatan 6% dari siklus I kesiklus II, dan 20,4% dari siklus II kesiklus yang III. Dengan demikian terjadi rata-rata peningkatan kemampuan kognitif anak didik dalam kegiatan dengan media kartu angka sebesar 13,2%. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa hipotesis dalam penelitian yang berbunyi pembelajaran melalui bermain isi keranjangku dapat mengembangkan kemampuan kognitif anak dalam berhitung 1 sampai 10 di kelompok A TK Kusuma Mulia Slumbung Kecamatan Ngadiluwih Kabupaten Kediri Tahun Pelajaran 2013/2014, ini membuktikan bahwa hipotesis diterima.

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2016-04-21

JOURNAL

Simki-Pedagogia

ISSN

2599-073X

ISSUE


Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI