MENINGKATKAN KEMAMPUAN KOGNITIF DALAM MENGENAL KONSEP BENTUK, UKURAN, WARNA DAN POLA MELALUI PENERAPAN METODE DEMONSTRASI PADA ANAK KELOMPOK B PAUD AL FIRDAUS BLIMBING GURAH KEDIRI


Author (Penulis)

MAR ATU SOLIKAH
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

12.1.01.11.0531

Abstract

MENINGKATKAN KEMAMPUAN KOGNITIF DALAM MENGENAL KONSEP BENTUK, UKURAN, WARNA DAN POLA MELALUI PENERAPAN METODE DEMONSTRASI PADA ANAK KELOMPOK B PAUD AL FIRDAUS BLIMBING GURAH KEDIRI MAR ATU SOLIKAH 12.1.01.11.0531 FKIP / PG PAUD maratusolikah@gmail.com Pembimbing 1 Pembimbing 2 DEMA YULIANTO, M.Psi ANIK LESTARININGRUM, M.Pd UNIVERSITAS NUSANTARA PGRI KEDIRI Abstrak Mar Atu Solikah 12.1.01.11.0531 : Meningkatkan Kemampuan Kognitif Anak Dalam Mengenal Konsep Bentuk, Ukuran, Warna dan Pola Melalui Penerapan Metode Demontrasi Pada Anak Kelompok B PAUD AL FIRDAUS Blimbing Gurah Kediri, Skripsi, PG-PAUD, FKIP UNP Kediri 2016. Penelitian ini dilatar belakangi hasil pengamatan dan pengalaman peneliti bahwa perkembangan kognitif di PAUD AL FIRDAUS dalam mengenal konsep bentuk, ukuran dan warna belum sepenuhya terwujud pada anak kelompok B, hal ini disebabkan pembelajaran yang berpusat pada guru, metode guru kurang menarik, anak kurang diberi kesempatan berekspresi dan juga peran orang tua kurang optimal. Penelitian ini menggunakan pendekatan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan subyek penelitian anak kelompok B dengan jumlah 32 siswa di PAUD AL FIRDAUS Blimbing. Penelitian dilaksanakan dalam tiga siklus, menggunakan teknik penilaian / teknik pegumpulan data berupa RPPM, RPPH, lembar observasi siswa dan lembar observasi guru. Kesimpulan hasil penelitian ini adalah (1) Melalui siklus tindakan pembelajaran dapat ditemukan langkah-langkah yang efektif berupa penerapan metode demontrasi untuk meningkatkan kemampuan kognitif anak kelompok B dalam mengenal konsep bentuk, ukuran, warna dan pola. (2) Melalui siklus tindakan penerapan metode demontrasi terbukti dapat meningkatkan kualitas pembelajaran anak. Berdasarkan simpulan hasil penelitian ini, direkomendasikan : (1) Sekolah hendaknya dapat mendukung keberhasilan kegiatan pembelajaran dengan menyediakan media yang dibutuhkan dalam pembelajaran, (2) Guru hendaknya lebih inovatif dan kreatif dalam pembelajaran sehingga penerapan metode demonstrasi dalam meningkatkan kemampuan kognitif dalam mengenal konsep bentuk, ukuran, warna dan pola mendapatkan hasil yang maximal. Sekolah hendaknya dapat medukung keberhasilan kegiatan pembelajaran dengan menyediakan media yang dibutuhkan dalam pembelajaran, (3)Para orang tua hendaknya dapat bekerjasama dengan guru dalam meningkatkan kemampuan kognitif anak dengan cara selalu mendampingi putra-putrinya dirumah mengerjakan tugas dari sekolah. Dan orang tua hendaknya selalu berkomunikasi dengan guru menanyakan perkembangan kognitif putra-putrinya, (4) Peneliti lain hendaknya dapat memperkenalkan metode demmontrasi dalam mengenal konsep bentuk, ukuran, warna dan pola sehingga kemampuan kognitif anak dapat berkembang optimal. Peneliti lain juga dapat melakukan inovasi pembelajaran yang lebih menarik agar anak dapat melakukan pembelajaran yang lebih menyenangkan. Kata Kunci : kognitif konsep bentuk ukuran warna dan pola, metode demontrasi.

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2016-08-22

JOURNAL

Simki-Pedagogia

ISSN

2599-073X

ISSUE


Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI