PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN NUMBERED HEADS TOGETHER (NHT) TERHADAP KEMAMPUAN MENGIDENTIFIKASI MACAM – MACAM KOPERASI PADA SISWA KELAS IV SDN TANJUNG KALANG 1 KECAMATAN NGRONGGOT KABUPATEN NGANJUK TAHUN AJARAN 2016-2017


Author (Penulis)

DIKA SEFTININGTIYAS
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

12.1.01.10.0240

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini dilatarbelakangi hasil pengamatan dan pengalaman peneliti, bahwa proses pembelajaran pada mata pelajaran IPS tentang Kemampuan Mengidentifikasi Macam – Macam Koperasi, masih dominan dengan pembelajaran ceramah saja. Permasalah pada penelitian ini adalah: (1) Bagaimana Kemampuan Mengidentifikasi Macam – Macam Koperasi Sebelum Menggunakan Model Pembelajaran Numbered Heads Together (NHT)? (2) Bagaimana Kemampuan Mengidentifikasi Macam – Macam Koperasi Sesudah Menggunakan Model Pembelajaran Numbered Heads Together (NHT)? (3) Adakah Perbedaan Pengaruh Antara Sebelum Menggunakan Model Pembelajaran Numbered Heads Together (NHT) dan Sesudah Menggunakan Model Pembelajaran Numbered Heads Together (NHT) Terhadap Kemampuan Mengidentifikasi Tentang Macam – Macam Koperasi? Penelitian ini menggunakan jenis penelitian Control Group Pretes-Posttes Design Design. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif karena untuk mempermudah menganalisis data-data yang diperoleh berupa data numerik. Analisis data yang digunakan adalah statistika inferensial dengan menggunakan uji-t pada taraf signifikan 5%. Hasil analisis pada hipotesis berikut yaitu: (1) nilai rata-rata setelah melakukan Pre-Test sebelum menggunakan model pembelajaran adalah 54,83 < KKM 70, (2) nilai rata-rata setelah melakukan Post-Test sesudah menggunakan model pembelajaran Numbered Heads Together (NHT) adalah 75,33 > KKM 70 dan (3) analisis data uji-t di peroleh hasil bahwa nilai t hitung 21,148 dan hasil t tabel untuk taraf signifikansi 0,01 atau 1% dan df ( derajat kebebasan) 29 adalah 2,756 sedangkan hasil t tabel untuk taraf signifikansi 0,05 atau 5% dan df (derajat kebebasan) 29 adalah 2,045. Dengan demikian nilai t hitung 21,148 lebih besar dari t tabel 2,045 (21,148 ? 2,045 ) maka dapat disimpulkan Ho ditolak. Hal ini dapat dibuktikan dengan adanya peningkatan belajar siswa. Simpulan dari penelitian ini adalah: (1) Tujuan penggunaan Model Pembelajaran Numbered Heads Together (NHT) dengan menggunakan penilaian Pre-Test dan Post-Tes. Oleh karena itu guru harus mengutamakan proses yang mendukung tercapainya suasana belajar yang menyenagkan. (2) guru masih perlu menabah wawasan tentang Model – Model Pembelajaranselain Model Pembelajaran Numbered Heads Together (NHT). Kata Kunci: Numbered Heads Together (NHT), Kemampuan Mengidentifikasi Macam – Macam Koperasi

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2017-02-12

JOURNAL

Simki-Pedagogia

ISSN

2599-073X

ISSUE


Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI