PROFILE KONDISI FISIK SISWA SMPN 3 WIDODAREN NGAWI (Studi Pada Siswa Putra yang Mengikuti Ekstrakulikuler Bolavoli)


Author (Penulis)

Khoirul Anam
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

12.1.01.09.0522

Abstract

Abstrak Khoirul Anam: “Profile kondisi fisik siswa SMPN 3 Widodaren Ngawi pada ekstrakulikuler bolavoli”, Skripsi, Penjaskesrek, FKIP UN PGRI Kediri, 2017. Kata Kunci : Kondisi Fisik Siswa, Bola Voli Permainan bolavoli adalah cabang olahraga yang dimainkan oleh dua regu (tim) dalam setiap lapangan permainan yang dipisahkan oleh net. Tujuan dari permainan adalah melewatkan bola di atas net agar dapat jatuh menyentuh lantai lapangan lawan dan untuk mencegah usaha yang sama dari lawan dan setiap regu tersebut berhak memainkan bola tiga kali sentuhan dengan orang yang berbeda (kecuali perkenaan pada waktu membendung). Bolavoli juga merupakan permainan, dimana kemampuan dan kecermatan masing-masing individu besar sekali peranannya atau sebagai penyerang maupun sebagai pemain yang mempertahankan diri.Permainan bolavoli merupakan permainan yang dinamis. Tes kondisi fisik, yang meliputi kelentukan, kekuatan otot tungkai, kekuatan otot punggung, vertical jump tinggi loncatan yang nantinya hasil dari tes tersebut akan dimasukan kedalam rumus power,kekuatan otot perut, kekuatan otot lengan, dan yang terakhir adalah daya tahan (VO2MAX). Untuk rata-rata kondisi fisik yang meliputi (1) rata-rata tes kelentukan adalah 11,1 cm yang masuk dalam kategori baik sekali dan simpangan bakunya sebesar 1,32 , (2) rata-rata kekuatan otot tungkai adalah 38,00 kg yang masuk kategori baik sekali dan simpangan bakunya sebesar 6,00, (3) rata-rata kekuatan otot punggung adalah 32,67 kg masuk kategori sedang dan simpangan bakunya sebesar 6,15 , (4) rata-rata daya ledak otot tungkai adalah 134 watt yang masuk kategori baik sekali dan simpangan bakunya sebesar 16 (5) rata-rata kekuatan otot perut adalah 27,6 kali yang masuk kategori baik dan simpangan bakunya sebesar 3,74 , (6) rata-rata kekuatan otot lengan adalah 25,2 kali yang masuk kategori kurang dan simpangan bakunya sebesar 8,60 , (7) dan yang terakhir adalah rata-rata daya tahan (VO2MAX) adalah 37,55 ml/kg/mnt, masuk kategori sedang dan simpangan bakunya sebesar 4,48 pada siswa SMPN 3 Widodaren Ngawi yang mengikuti ekstrakulikuler bola voli.

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2017-08-09

JOURNAL

Simki-Techsain

ISSN

2599-3011

ISSUE

Vol. 01 No. 01 Tahun 2017

Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI