PENGARUH LATIHAN PLIOMETRIK ONE LEGGED REACTIVE JUMP OVER DAN BOX JUMP TERHADAP HASIL TENDANGAN JARAK JAUH DALAM PERMAINAN SEPAK BOLA PADA SISWA SMP NU SIMO KECAMATAN KARANGGENENG LAMONGAN TAHUN 2016


Author (Penulis)

AH. Muis Al Abrozi
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

12.1.01.09.0296

Abstract

ABSTRAK AH. Muis Al Abrozi: “Pengaruh Latihan Pliometrik One Legged Reactive Jump Over Dan Box Jump Terhadap Hasil Tendangan Jarak Jauh Pada Permainan Extra Sepak bola Smp Nu Simo Kecamatan Karanggeneng Lamongan Tahun 2016”. Skripsi, Penjaskesrek, FKIP Universitas Nusantara PGRI Kediri. 2016 Kata Kunci : latihan pliometrik one legged reactive jump over, latihan box jump dan tendangan jarak jauh Sepakbola merupakan salah satu cabang olahraga yang populer. Tidak hanya di negara maju, di Indonesia pun sepakbola telah merebut hati para pecinta olahraga.Untuk bermain sepakbola dengan baik dan benar, para pemain dibekali dengan teknik dasar yang baik.Pemain yang memiliki teknik dasar yang baik cenderung dapat bermain sepakbola dengan baik pula. Salah satunya tendangan jarak jauh yang mana dapat ditingkatkan dengan latihan pliometrik one legged reactive jump over dan box jump. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui pengaruh latihan pliometrik one legged reactive jump over dan box jump terhadap tendangan jarak jauh dan mana yang lebih baik latihan pliometrik one legged reactive jump over dibandingkan dengan latihan box jumpterhadap tendangan jarak jauh. Jumlah sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 20 siswa. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji t Hasil penelitian ini adalah : 1) Ada pengaruh latihan pliometrik One Legged Reactive Jump Over terhadap hasil tendangan jarak jauh, dengan nilai thitung 7,257 > nilai ttabel 1,833 . 2) ada pengaruh latihan pliometrik Box Jump terhadap hasil tendangan jarak jauh pada pemain SMP NU Simo Kec. Karanggeneng, dengan nilai thitung 5,752 > nilai ttabel 1,833,. 3) latihan One Legged Reactive Jump Over lebih baik disbanding dengan latihan Box Jump terhadap tendangan jarak jauh, dengan hasil nilai thitung 2,260 > nilai ttabel 1,734. Dari hasil penelitian dapat ditarik kesimpulan bahwa ada pengaruh latihan pliometrik one legged reactive jump over dan box jump terhadap tendangan jarak jauh dan latihan One Legged Reactive Jump Over lebih baik dibanding dengan latihan Box Jump terhadap tendangan jarak jauh jauh. Maka dari itu dapat disarankan untuk bisa mencapai kemampuan tendangan jarak jauh yang maksimal pada permainan sepak bola maka pelatih perlu menerapkan latihan one legged reactive jump over dan box jump.

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2017-02-08

JOURNAL

Simki-Techsain

ISSN

2599-3011

ISSUE


Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI