PENALARAN ARGUMENTASI DALAM WACANA TULIS SISWA KELAS IX SMP NEGERI 8 KEDIRI


Author (Penulis)

INDAH NOVITA INDRIANI
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

12.1.01.07.0043

Abstract

ABSTRAK Salah satu hal yang mendasari penelitian ini adalah penalaran mempergunakan prinsip-prinsip logis sehingga siswa mendapat pengetahuan bernalar yang benar. Pada kasus pelajar siswa kelas IX banyak mengalami kesalahan dalam bernalar argumentatif. Hal tersebut terjadi karena adanya kesalahan pada cara penarikan kesimpulan. Kesalahan ini terjadi karena gagasan, struktur kalimat, dan karena dorongan emosi. Akibatnya kesalahan ini juga dapat terjadi pada wacana tulis.Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan mengenai pola penalaran yang digunakan dan salah nalar yang terjadi pada penalaran argumentasi dalam wacana tulis siswa kelas IX SMP Negeri 8 Kediri. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Data yang diperoleh berupa deskripsi dengan menggunakan kata-kata atau bahasa. Selain itu penelitian ini juga menggunakan pendekatan analisis wacana mikro berupa analisis kesalahan bahasa, yaitu kesalahan penalaran argumentasi siswa. Hasil penelitian ini adalah (1) Pola penalaran yang digunakan pada argumentasi dalam wacana tulis siswa kelas IX SMP Negeri 8 Kediri adalah pola penalaran deduktif dan pola penalaran induktif. Dari kedua pola penalaran tersebut, siswa lebih banyak menggunakan pola penalaran deduktif. (2) Jenis-jenis salah nalar yang terjadi pada argumentasi dalam wacana tulis siswa kelas IX SMP Negeri 8 Kediri adalah jenis salah nalar generalisasi yang terlalu luas dan jenis salah nalar kekeliruan kausalitas. Simpulan hasil penelitian ini, direkomendasikan: (1) Tujuan pokok penggunaan penalaran dalam pembelajaran adalah untuk menunjang pemebelajaran khususnya Bahasa Indonesia kegiatan berbahasa dan bernalar. (2) Untuk lebih menjelaskan kepada siswa kelas IX SMP Negeri 8 Kediri agar lebih memahami mengenai pola penalaran dan salah nalar pada argumentasi khususnya dalam wacana tulis. Kata Kunci : penalaran, argumentasi, wacana tulis, siswa

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2017-02-13

JOURNAL

Simki-Pedagogia

ISSN

2599-073X

ISSUE


Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI