PENGARUH PEMBERIAN MODEL WORD SQUARE DENGAN MODEL CROSSWORD PUZZLE TERHADAP HASIL BELAJAR BIOLOGI MATERI DAMPAK PENCEMARAN BAGI KEHIDUPAN PADA SISWA KELAS VII SMPN 8 KEDIRI TAHUN AJARAN 2015/2016?


Author (Penulis)

YERNI ANITA BABYS
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

12.1.01.06.0037

Abstract

PENGARUH PEMBERIAN MODEL WORD SQUARE DENGAN MODEL CROSSWORD PUZZLE TERHADAP HASIL BELAJAR BIOLOGI MATERI DAMPAK PENCEMARAN BAGI KEHIDUPAN PADA SISWA KELAS VII SMPN 8 KEDIRI TAHUN AJARAN 2015/2016? Yerni Anita Babys 12.1.01.06.0037 FKIP – Pendidikan Biologi e-mail: ni7ta.3chv.babys@gmail.com Dra. Budhi Utami, M.Pd dan Dra. Dwi Ari Budiretnani. M.Pd UNIVERSITAS NUSANTARA PGRI KEDIRI ABSTRAK Penelitian ini dilatar belakangi oleh pembelajaran menggunakan model permainan agar menarik minat belajar siswa sehingga tidak jenuh tetapi tetap serius dalam mengikuti pelajaran dan menyelesaikan tugas yang diberikan oleh guru. Misalnya model pembelajaran word square dan model pembelajaran crossword puzzle karena dalam pembelajarannya siswa dapat menjawab dengan mengarsir huruf dalam kotak, dimana huruf dalam kotak ini akan membentuk suatu kata-kata atau istilah penting yang menyangkut tentang materi pelajaran, dengan harapan dapat membantu siswa dalam mengingat materi pembelajaran dengan mudah dan dapat meningkatkan hasil belajar biologi siswa yang bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian model word square dengan model crossword puzzle terhadap hasil belajar biologi siswa. Metode penelitian yang digunakan yaitu eksperimen non-equivalen kontrol grup desain (Quasi eksperimen) pada siswa kelas VII SMPN 8 Kediri yang dilakukan pada semester genap tahun ajaran 2015/2016 selama 1 minggu. Pengambilan sampel berasal dari 2 kelas yaitu kelas VII J sebagai kelas Eksperimen I dan kelas VII K sebagai kelas eksperimen II. Instrumen yang digunakan untuk mendukung penelitian ini yaitu silabus, RPP dan dokumentasi. Teknik pengumpulan data dengan menggunakan tes, dokumentasi, dan validitas. Data ditabulasi kemudian dianalisis menggunakan program SPSS versi 21 for windows 2013 sebagai prasyarat pengujian hipotesis menggunakan uji-t maka dilakukan independent sample t-test. Hasil penelitian menunjukkan nilai thitung sebesar 2,714 sedangkan ttabel sebesar 1,674 didapat dari taraf signifikan 0,05 maka dapat disimpulkan bahwa Ho ditolak artinya terdapat pengaruh yang signifikan terhadap kedua kelas eksperimen. Dengan melihat nilai rata-rata post test menggunakan model crossword puzzle (86,2963), model word square (79,30). Kesimpulan penelitian ini disimpulkan bahwa hasil belajar biologi pada materi dampak pencemaran bagi kehidupan dengan menggunakan model crossword puzzle lebih tinggi dibandingkan dengan model word square digunakan dalam pembelajaran biologi. Kata Kunci: Model word square, Model Crossword Puzzle, dan Hasil Belajar.

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2016-08-19

JOURNAL

Simki-Techsain

ISSN

2599-3011

ISSUE


Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI