PENGARUH PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE SNOWBALL THROWING DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS VII SMPN 8 KEDIRI PADA POKOK BAHASAN SIFAT-SIFAT SEGIEMPAT


Author (Penulis)

FLORENSIA YENSSY FAOT
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

12.1.01.05.0189

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi masih rendahnya hasil belajar matematika siswa yang diakibatkan karena dalam mengajar guru masih sering menggunakan metode-metode klasik seperti ceramah dan tanya jawab yang memicu kejenuhan siswa ketika mengikuti pelajaran sehingga siswa kurang aktif dan kreatif. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kemampuan guru dalam menerapkan model pembelajaran kooperatif tipe snowbal throwing pada siswa kelas VII SMPN 8 Kediri pada pokok bahasan sifat-sifat segiempat, mendeskripsikan aktivitas siswa dalam pembelajaran kooperatif tipe snowball throwing pada siswa kelas VII SMPN 8 Kediri pada pokok bahasan sifat-sifat segiempat, mengetahui hasil belajar siswa sebelum penerapan model pembelajaran kooperatif tipe snowball throwing pada siswa kelas VII SMPN 8 Kediri pada pokok bahasan sifat-sifat segiempat, mengetahui hasil belajar siswa sesudah penerapan model pembelajaran kooperatif tipe snowball throwing pada siswa kelas VII SMPN 8 Kediri pada pokok bahasan sifat-sifat segiempat, mengetahui apakah terdapat pengaruh hasil belajar siswa yang diajar menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe snowball throwing pada siswa kelas VII SMPN 8 Kediri pada pokok bahasan sifat-sifat segiempat. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan subyek penelitian kelas VII-K SMPN 8 Kediri Tahun Pelajaran 2016/2017 dengan desain penelitian One-Group Pretest-Postest Group Design. Kesimpulan hasil penelitian ini adalah Kemampuan guru dalam menerapkan model pembelajaran Snowball Throwing dengan prosentase 81,48% dengan kategori sangat aktif, Aktivitas siswa dalam mengikuti pembelajaran kooperatif tipe Snowbal Throwing aktif, hasil belajar siswa sangat rendah sebelum penerapan model pembelajaran snowball throwing memiliki rata-rata 54,8 dari 35 siswa, Hasil belajar cukup baik setelah penerapan model Snowball Trowing dengan rata-rata 78,6 dari 35 siswa, terdapat pengaruh hasil belajar sesudah penerapan model Snowball Trowing dengan sig.(2-tailed)= 0.000 < 5%

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2017-08-25

JOURNAL

Simki-Techsain

ISSN

2599-3011

ISSUE

Vol. 01 No. 06 Tahun 2017

Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI