EFEKTIVITAS PEMBELAJARAN KOOPERATIF DENGAN MEDIA KARTU DOMINO ANGKA TERHADAP MINAT DAN PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA SISWA SMP NEGERI 5 KERTOSONO PADA MATERI BILANGAN PECAHAN


Author (Penulis)

LULUK NUR ROHMAH
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

12.1.01.05.0176

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya prestasi belajar matematika siswa kelas VII SMP Negeri 5 Kertosono. Berdasarkan data observasi dan wawancara, peneliti menemukan bahwa proses pembelajaran yang diterapkan dikelas masih banyak didominasi oleh guru, sehingga siswa kurang aktif dalam mengikuti pembelajaran. Hal ini mengakibatkan proses pembelajaran kurang menarik dan minat belajar siswa rendah. Adapun tujuan pada penelitian ini adalah: untuk mengetahui (1) Penerapan pembelajaran kooperatif dengan media kartu domino angka pada materi bilangan pecahan? (2) Efektivitas pembelajaran kooperatif dengan media kartu domino angka terhadap minat belajar matematika siswa SMP Negeri 5 Kertosono pada materi bilangan pecahan? (3) Efektivitas pembelajaran kooperatif dengan media kartu domino angka terhadap prestasi belajar matematika siswa SMP Negeri 5 Kertosono pada materi bilangan pecahan?Penelitian ini menggunakan metode eksperimen, dengan subyek penelitian siswa kelas VII SMP Negeri 5 Kertosono. Metode yang digunakan dalam pengumpulan data adalah observasi, angket dan tes. Teknik analisis data dengan menggunakan uji t, yang terlebih dahulu dilakukan analisis statistik deskriptif dan uji persayaratan analisis.Bedasarkan hasil analisis data dapat disimpulkan bahwa : (1) Dalam penerapan pembelajaran kooperatif dengan media kartu domino angka telah berjalan dengan baik. (2) Minat belajar matematika siswa yang menggunakan pembelajaran kooperatif dengan media kartu domino angka lebih baik dari minat belajar matematika siswa yang menggunakan pembelajaran konvensional. (3) Prestasi belajar matematika siswa yang menggunakan pembelajaran kooperatif dengan media kartu domino angka lebih baik dari prestasi belajar matematika siswa yang menggunakan pembelajaran konvensional.

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2017-02-22

JOURNAL

Simki-Techsain

ISSN

2599-3011

ISSUE


Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI