PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOMBINASI KOOPERATIF TIPE JIGSAW DENGAN MIND MAPPING TERHADAP MINAT BELAJAR DAN HASIL BELAJAR SISWA SMP NEGERI 5 KEDIRI


Author (Penulis)

CANDRA RAHMAWATI
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

12.1.01.05.0030

Abstract

ABSTRAK Model pembelajaran kombinasi kooperatif tipe Jigsaw dengan Mind Mapping, merupakan kombinasi dua model pembelajaran. Tujuan penelitian ini digunakan untuk mengetahui hasil presentase minat belajar siswa dan hasil belajar siswa. Permasalahan penelitian sebagai berikut (1) Apakah ada pengaruh model pembelajaran kombinasi kooperatif tipe Jigsaw dengan Mind Mapping terhadap minat belajar siswa SMP Negeri 5 Kediri? (2) Apakah ada pengaruh model pembelajaran kombinasi kooperatif tipe Jigsaw dengan Mind Mapping terhadap hasil belajar siswa SMP Negeri 5 Kediri? Penelitian dilakukan di SMP Negeri 5 Kediri kelas VIII pada materi operasi aljabar tahun ajaran 2016/2017. Model yang digunakan mengkombinasi model pembelajaran kombinasi kooperatif tipe Jigsaw dengan Mind Mapping. Penelitian ini melibatkan 64 sample yang terdiri dari 32 siswa untuk kelas eksperimen dan 32 siswa untuk kelas kontrol. Pengumpulan data setelah perlakuan dilakukan dengan menggunakan angket minat belajar siswa dan post test. Kesimpulan hasil penelitian ini adalah (1) Ada pengaruh model pembelajaran kombinasi kooperatif tipe Jigsaw dengan Mind Mapping terhadap minat belajar siswa SMP Negeri 5 Kediri. Hal ini ditunjukkan dengan hasil presentase minat belajar siswa kelas eksperimen yang menggunakan model pembelajaran kombinasi kooperatif tipe Jigsaw dengan Mind Mapping adalah 70,91% memiliki kriteria baik, sedangkan hasil presentase minat belajar siswa kelas kontrol yang tidak menggunakan model pembelajaran kombinasi kooperatif tipe Jigsaw dengan Mind Mapping adalah 68,94% memiliki kriteria cukup. (2) Ada pengaruh model pembelajaran kombinasi kooperatif tipe Jigsaw dengan Mind Mapping terhadap hasil belajar siswa SMP Negeri 5 Kediri. Hal ini ditunjukkan dengan nilai hasil belajar siswa rata-rata kelas yang mengerjakan post test kelas eksperimen yang menggunakan model pembelajaran kombinasi kooperatif tipe Jigsaw dengan Mind Mapping adalah 81,38 dan kelas kontrol yang tidak menggunakan model pembelajaran kombinasi kooperatif tipe Jigsaw dengan Mind Mapping adalah 79,59. Kata Kunci minat belajar dan hasil belajar, model pembelajaran kombinasi kooperatif tipe Jigsaw dengan Mind Mapping.

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2017-02-13

JOURNAL

Simki-Techsain

ISSN

2599-3011

ISSUE


Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI