ANALISIS BIAYA DIFERENSIAL SEBAGAI ALAT PENGAMBILAN KEPUTUSAN MENERIMA ATAU MENOLAK PESANAN KHUSUS UNTUK MENINGKATKAN LABA BERSIH PADA UD SMS (SYAEBA MANDIRI SUKSES) DI NGADILUWIH


Author (Penulis)

NAZYLIA ADYARADZAN BYLLIANI
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

12.1.01.04.0075

Abstract

Abstrak Nazylia Adyaradzan Bylliani: Analisis Biaya Differensial sebagai Alat Pengambilan Keputusan Menerima atau Menolak Pesanan Khusus untuk Meningkatkan Laba Pada UD. SMS (Syaeba Mandiri Sukses) di Ngadiluwih Manajemen mempunyai peran penting dalam mengelola perusahaan. Salah satnya dalam hal perencanaan. Dalam suatu perencanaan manajemen pasti dihadapkan dalam alternatif pilihan yang beragam. Pada penelitian ini, penulis melakukan penelitian pada UD. SMS (Syaeba Mandiri Sukses) di Ngadiluwih. Masalah yang dihadapi oleh UD. SMS (Syaeba Mandiri Sukses) adalah keputusan menerima atau menolak pesanan khusus yang diajukan oleh konsumen. Untuk memilih antara dua alternatif tersebut perlu dilakukan analisis perhitungan dengan menggunakan biaya diferensial agar keputusan yang diambil mampu meningkatkan laba perusahaan. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Dalam penulisan ini penulis menganalisis pesanan khusus pada UD. SMS (Syaeba Mandiri Sukses) sebagai dasar evaluasi dalam menilai keputusan menerima atau menolak pesann khusus. Data yang dianalisis mulai dari bulan Januari 2015 sampai dengan bulan Desember 2015. Pengolahan data dilakukan untuk menganalisa antara dua alternatif pilihan agar keputusan dapat diambil dengan benar. Dari analisis yang dilakukan dapat diketahui laba ketika menolak sebesar Rp 220.435.076,00 dan ketikan menerima pesanan khusus sebesar Rp 222.574.422,8 sehingga ada selisih menguntungkan yang disebut dengan laba diferensial ketika menerima pesenan khusus sebesar Rp 2.139.346,8. Penulis menyarankan pada UD. SMS (Syaeba Mandiri Sukses) untuk menerima pesanan khusus karena terdapat laba diferensial yang menguntungkan pada saat menerima pesanan khusus yang mampu meningkatkan laba perusahaan. Kata Kunci: biaya diferensial, keputusan pesanan khusus, laba.

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2016-08-12

JOURNAL

Simki-Economic

ISSN

2599-0748

ISSUE


Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI