HUBUNGAN ANTARA KEHARMONISAN KELUARGA DENGAN KEMATANGAN EMOSI SISWA KELAS VIII DI SMP NEGERI 1 BOYOLANGU KABUPATEN TULUNGAGUNG TAHUN PELAJARAN 2014/2015


Author (Penulis)

NURFATMAWATI
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

12.1.01.01.0326

Abstract

Nurfatmawati: Hubungan Antara Keharmonisan Keluarga Dengan Kematangan Emosi Siswa Kelas VIII Di SMP Negeri 1 Boyolangu Kabupaten Tulungagung Tahun Pelajaran 2014/2015, Skripsi, BK, FKIP UNP Kediri, 2015. Penelitian ini dilatarbelakangi hasil pengamatan dan pengalaman peneliti, bahwa keharmonisan keluarga sangat dibutuhkan anak atau siswa karena keluarga merupakan tempat pendidikan yang pertama dan utama bagi anak. Selain itu keluarga juga merupakan fondasi primer bagi perkembangan anak, karena keluarga merupakan tempat anak untuk menghabiskan sebagian besar waktunya dalam kehidupannya serta untuk meningkatkan kematangan emosi pada anak. Pendekatan pada penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Hal tersebut dilakukan karena peneliti ingin mendapatkan data secara akurat agar dapat menganalisis data secara memuaskan, selain itu untuk memudahkan mendapatkan informasi yang luas dari suatu populasi sesuai dengan kebutuhan. Untuk mendapatkan data ini digunakan angket tertutup yang disebarkan kepada responden berdasarkan sampel sebanyak 20% dari banyaknya populasi responden dengan menggunakan system acak. Angket ini berisi 25 item pernyataan dengan 4 indikator yaitu keharmonisan keluarga dalam konsep hidup, dalam status sosial dan menentukan sikap/prilaku, dalam konteks agama, serta keharmonisan keluarga dalam mengubah emosi anak. Dari hasil perhitungan korelasi product moment di peroleh r hitung 0,914 dengan N = 25 dan r tabel 0,505 berarti r hitung r tabel. Temuan ini menunjukkan ada hubungan yang signifikan antara keharmonisan keluarga dengan kematangan emosi siswa. Mengingat dengan taraf kepercayaan 99% data yang diperoleh mendukung hipotesis alternatif maka dapat disimpulkan bahwa ada hubungan yang sangat signifikan antara keharmonisan keluarga dengan kematangan emosi siswa kelas VIII di SMP Negeri 1 Boyolangu Tahun Pelajaran 2014/2015.

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2016-03-17

JOURNAL

Simki-Pedagogia

ISSN

2599-073X

ISSUE


Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI