SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN PESERTA DIDIK TERBAIK PADA EKSTRAKURIKULER PRAMUKA MENGGUNAKAN METODE SIMPLE ADDITIVE WEIGHTING (SAW) DI SMP MARDI UTOMO GROGOL KEDIRI


Author (Penulis)

EFAN SAIFUDIN
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

11.1.03.03.0086

Abstract

EFAN SAIFUDIN : Sistem pendukung keputusan pemilihan peserta didik terbaik pada ekstra kurikuler pramuka dengan menggunakan metode Simple Additive Weighting (SAW) SMP Mardi Utomo Grogol. Kata Kunci : Sistem Informasi Pendukug Keputusan ,Metode Simple Additive Weighting (SAW), Pemrogaman Delphi. Sekolah merupakan pendidikan dasar dan menengah dengan kegiatan utama terselenggaranya proses belajar mengajar.Dari identifikasi masalah maka rumusan masalah dalam dalam penelitian ini adalah “Bagaimana merancang dan membuat sistem aplikasi untuk menentukan pengambilan keputusan siswa terbaik dalam ekstrakurikuler pramuka menggunakan metode Simple Additive Weighting (SAW). Pendidikan merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan kualitas hidup manusia. Salah satu aspek penting dalam meningkatkan keahlian live skill peserta didik dengan diadakan ekstrakurikuler Pramuka merupakan sarana penting untuk mewujudkan hal tersebut. Seiring dengan lama dan banyak peserta ekstrakurikuler yang ikut serta begitupun siswa yang terus meningkat, pemilihan peserta ekstrakurikuler yang kompetenpun sangat sulit. SMP Mardi Utomo Grogol pun juga mengalami hal tersebut, sebab pencatatan peserta ekstrakurikuler pramuka yang kompeten masihlah sangat sederhana banyak kekurangan yang terjadi dalam hal pengarsipan nilai ekstrakurikuler dan penentuan peserta mana yang kompeten untuk mewakili sekolahan dalam lomba yang akan diadakan. Maka dikembangkanya sistem pendukung keputusan pemilihan peserta didik terbaik pada ekstrakurikuler pramuka, suatu sistem yang dapat membantu mengelola penyimpanan dan pemilihan peserta ekstrakurikuler terbaik dengan lebih baik. Metode pengembangan dengan menggunakan metode simple additive weighting (SAW).

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2016-02-10

JOURNAL

Simki-Techsain

ISSN

2599-3011

ISSUE


Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI