SISTEM ESTIMASI HARGA JUAL MOTOR BEKAS MENGGUNAKAN METODE REGRESI LINER BERGANDA (STUDI KASUS : SHOWROOM ILHAM MOTOR)


Author (Penulis)

ILHAM AL IMAMI
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

11.1.03.02.0160

Abstract

ABSTRAKSI Di Indonesia bisnis jual beli motor bekas sangat diminati oleh kebanyakan orang, namun berbeda dengan negara tetangga yang memasang tarif pajak yang relatif lebih tinggi untuk kendaraan bermotor dengan usia relatif tua. Justru di Indonesia seakan dikondisikan untuk mengaktifkan pasar motor bekas, dengan pajak yang lebih terjangkau dan berbagai pengurusan peralihan yang juga tidak kalah mudah. Inilah yang membuat usaha jual beli motor bekas menjadi salah suatu bisnis yang cukup menggiurkan untuk dijalankan. Showroom Ilham Motor adalah sebuah perusahaan yang bergerak di bidang jual beli motor bekas. Pada umumnya harga jual motor bekas di Showroom Ilham Motor ditafsirkan berdasarkan merk atau tipe, harga beli, dan tahun keluar (tahun pembuatan atau tahun perakitan) oleh pemilik Showroom. Bagaimana membuat sistem yang dapat membantu pemilik Showroom Ilham Motor dalam mengestimasikan harga jual motor bekas? Bagaimana mengimplementasikan metode regresi linier berganda dalam mengestimasikan harga jual motor bekas? Metode regresi linier berganda yang digunakan dalam sistem ini diharapkan akan mampu melakukan estimasi harga jual motor bekas berdasarkan variabel tahun keluar dan variabel harga beli motor bekas. Dengan membuat sebuah sistem estimasi harga jual motor bekas. Kata Kunci : estimasi, harga jual motor bekas, regresi linier berganda.

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2015-12-28

JOURNAL

Simki-Techsain

ISSN

2599-3011

ISSUE


Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI