PENGARUH KUALITAS PRODUK DAN KEPUASAN PELANGGAN TERHADAP LOYALITAS PELANGGAN KOPI KAPAL API PADA PT FASTRATA BUANA KOTA KEDIRI


Author (Penulis)

NIKEN PRAMANDARI
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

11.1.02.02.0227

Abstract

Abstrak: Penelitian ini dilatar belakangi dari hasil pengamatan dan pengalaman peneliti, bahwa upaya meningkatkan kualitas produk dan kepuasan guna meningkatkan loyalitas pelanggan yang masih mengalami kendala. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kualitas produk dan kepuasan pelanggan terhadap loyalitas pelanggan secara parsial dan simultan.Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan subyek penelitian adalah seluruh pelanggan kopi kapal api. Sampel di tentukan dengan teknik purposive sampling, dengan responden 50 orang. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah dengan angket (kuesioner) dan studi dokumentasi. Sedangkan teknik analisa data yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode analisa deskrisi presaentase dan regresi linier berganda. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh persamaan regresi linier berganda ? = 0,800 + 0,456?? + 0,633??. Berdasarkan penelitian ini dapat disimpulkan bahwa kualitas produk dan kepuasan pelanggan bersama-sama mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap loyalitas pelanggan Kopi Kapal Api Pada PT Fastrata Buana Kediri sebesar 61,3%. Dengan demikian dapat dijelaskan bahwa selain kualitas produk dan kepuasan pelanggan, loyalitas pelanggan juga ditentukan oleh faktor-faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini sebesar 38,7%.

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2016-02-12

JOURNAL

Simki-Economic

ISSN

2599-0748

ISSUE


Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI