ANALISIS PENGARUH MOTIVASI, KEPRIBADIAN, DAN GAYA HIDUP TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN SEPEDA MONTOR HONDA (STUDI KASUS UD.MPM MOTOR SAMBI KEDIRI)


Author (Penulis)

MOH. NOER MUCHLIS
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

11.1.02.02.0212

Abstract

ABSTRAK MOH. NOER MUCHLIS: Analisis Pengaruh Motivasi. Kepribadian dan Gaya Hidup Terhadap Keputusan Pembelian Sepeda Motor Honda (Studi Kasus UD MPM Motor Sambi Kediri), kediri, Manajemen, FE UNP Kediri, 2015. Kata Kunci : Motivasi, Kepribadian, Gaya Hidup dan Keputusan Pembalian. Penelitian ini dilatar belakangi dari hasil pengamatan peneliti, upaya dalam meningkatkan keputusan pembelian para konsumen masih terdapat beberapa kendala sehingga mempersulit perusahaan dalam mencapai tujuan perusahaan. Permasalahan yang dikaji dalam penelitian ini adalah bagaimana motivasi, kepribadian, gaya hidup dan keputusan pembelian, adakah pengaruh motivasi, kepribadian dan gaya hidup terhadap keputusan pembelian secar parsial dan simultan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengatuh motivasi, kepribadian dan gaya hidup terhadap keputusan pembelian secara parsial dan simultan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan subyek penelitian adalah seluruh penduduk yang bertempat tinggal di sekitar sambi kediri. Sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling, dengan pengambilan sampel menggunakan formula slovin sebanyak 100 responden. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah angket (kuesioner) dan studi dokumentasi. Sedangkan teknik analisa data yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode analisa deskripsi presentase dan regresi linear berganda. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh persamaan regresi linier berganda Y=18,323+ ?0,166?_1+ ?0,299X?_2+ ?0,156X?_3. Dengan menggunakan SPSS 20 diketahui hasil uji F sebesar 33,600 dengan nilai signifikansi = 0,000 < 0,05 yang berarti “ada pengaruh signifikan motivasi, kepribadian dan gaya hidup terhadap keputusan pembelian di UD MPM Motor Sambi Kediri” diterima. Uji t dari variabel motivasi diperoleh thitung 2,157 dengan nilai signifikan sebesar 0,033 < 0,05. Uji t dari variabel kepribadian diperoleh thitung 2,017 dengan nilai signifikan sebesar 0,012 < 0,05. Uji t daari vaariabel gaya hidup diperoleh thitung 1,999 dengan nilai signifikan 0,037 < 0,05. Sehingga motivasi (X1), kepribadian (X2) dan gaya hidup (X3) berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian (Y). Berdasarkan penelitian ini dapat disimpulkan bahwa motivasi, kepribadian dan gaya hidup secara simultan berpengaruh terhadap keputusan pembelian sebesar 70% sedangkan sisanya 30% dipengaruhi oleh faktor lain. disarankan perusahaan terus menigkatkan faktor-faktor lain yang dapat menjadi pengaruh keputusan pembelian, karena dengan meningkatkan faktor-faktor tersebut maka diharapkan keputusan pembelian mengalami penigkatan.

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2016-02-10

JOURNAL

Simki-Economic

ISSN

2599-0748

ISSUE


Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI