PENGARUH LOKASI, KERAGAMAN PRODUK DAN HARGA TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PADA SWALAYAN ALIF 2 TRENGGALEK TAHUN 2015


Author (Penulis)

MITA SISKA DEWI
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

11.1.02.02.0056

Abstract

ABSTRAK MITA SISKA DEWI: Pengaruh Lokasi, Keragaman Produk, dan Harga terhadap Keputusan pembelian di swalayan alif 2 Trenggalek, Skripsi, Manajemen, Fakultas Ekonomi UNP Kediri, 2015. Keputusan pembelian merupakan tindakan dari konsumen untuk mau membeli terhadap produk. Dari berbagai faktor yang mempengaruhi konsumen dalam melakukan pembelian suatu produk atau jasa biasanya konsumen selalu mempertimbangkan lokasi, keragaman produk dan harga yang sudah dikenal oleh masyarakat. Selain itu konsumen juga akan mengalami proses pembelian Pembelian meliputi keputusan pembelian mengenai apa yang dibeli, kapan membeli, membeli atau tidak, dimana membeli dan bagaimana caranya pembelian yang dilakukan konsumen. Swalayan alif 2 harus membuat beberapa perbaikan dan inovasi agar dapat meningkatkan minat beli konsumen agar konsumen menjadi konsumen loyal bagi Swalayan Alif 2. Penelitian ini dilatarbelakangi bahwa pembelian atau keputusan pembelian pada suatu produk salah satunya faktor adalah lokasi, keragaman produk dan harga yang dilakukan oleh swalayan alif 2. Lokasi yang strategis, keragaman produk yang lengkap, serta harga yang terjangkau dapat menarik konsumen untuk loyal pada suatu produk yang ditawarkan oleh swalayan alif . Permasalahan penelitian ini adalah (1) apakah lokasi berpengaruh terhadap keputusan pembelian? (2) apakah keragaman produk berpengaruh terhadap keputusan pembelian? (3) apakah harga berpengaruh terhadap keputusan pembelian? (4) apakah lokasi, keragaman produk dan harga berpengaruh secara bersama-sama terhadap keputusan pembelian? Dalam penelitian ini peneliti menggunakan metode pengambilan sampel purposive sampling. Populasi dalam penelitian adalah seluruh konsumen swalayan alif populasi bersifat infinit yang artinya populasi tidak dapat ditentukan atau diukur. Sedangkan sampel dalam penelitian adalah 96 orang konsumen swalayan alif 2. Kemudian dilakukan analisis terhadap data yang diperoleh dengan menggunakan analisis data secara kuantitatif dan kualitatif. Analisis kuantitatif, menggunakan analisis linear berganda. Analisis kualitatif merupakan interpretasi dari data-data yang diperoleh dalam penelitian serta hasil pengolahan data yang sudah dilakukan dengan memberikan keterangan dan penjelasan. Kesimpulan hasil penelitian ini adalah (1) secara parsial dari masing-masing variabel lokasi, keragaman produk, dan harga berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian. (2) secara simultan variabel lokasi, keragaman produk, dan harga berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian. Berdasarkan simpulan hasil penelitian ini, disarankan kepada pelaku usaha untuk terus berupaya mempertahankan elemen-elemen yang sudah dinilai baik oleh konsumen serta perlu memperbaiki hal-hal yang masih dirasa perlu untuk diperbaiki kedepannya terkait faktor-faktor lain yang dapat mempengaruhi keputusan pembelian. Kata kunci : Lokasi, Keragaman produk, Harga, Keputusan pembelian

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2016-02-01

JOURNAL

Simki-Economic

ISSN

2599-0748

ISSUE


Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI