PENGARUH KUALITAS PELAYANAN, LOKASI DAN PROSEDUR KREDIT TERHADAP KEPUTUSAN NASABAH MENGAMBIL KREDIT ( Studi Kasus pada BPR Budi Utomo Artha Mandiri Kras)


Author (Penulis)

LYYA APRINITA
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

11.1.02.02.0048

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi adanya persaingan bisnis perbankan yang semakin ketat, meningkatnya persaingan tersebut ditandai dengan banyaknya jumlah bank salah satunya adalah Bank Perkreditan Rakyat (BPR). Sebagaimana BPR Budi Utomo Artha Mandiri Kras yang harus menghadapi persaingan yang ketat untuk mempertahankan dan merangkul nasabah-nasabah yang baru. BPR Budi Utomo Artha Mandiri cabang Kras memprioritaskan memberikan kualitas pelayanan yang baik dan memberikan letak lokasi yang strategis dan memberikan persyaratan yang mudah bagi nasabah yang hendak mengambil kredit yang tentunya akan berakibat pada ketertarikan konsumen untuk menjadi nasabah. Permasalahan penelitian ini adalah (1) apakah kualitas pelayanan berpengaruh terhadap keputusan nasabah mengambil kredit? (2) apakah lokasi berpengaruh terhadap keputusan nasabah mengambil kredit? (3) apakah prosedur kredit berpengaruh terhadap keputusan nasabah mengambil kredit? (4) apakah kualitas pelayanan, lokasi dan prosedur kredit berpengaruh secara bersama-sama terhadap keputusan nasabah mengambil kredit? Variabel penelitian yang digunakan adalah (1) kualitas pelayanan, (2) lokasi, (3) prosedur kredit dan (4) keputusan nasabah. Metode pengambilan sampel yang dilakukan dalam penelitian ini adalah menggunakan purposive sampling. Populasi dalam penelitian adalah seluruh nasabah yang mengambil kredit di BPR Budi Utomo Artha Mandiri Kras pada tahun 2015 hingga bulan Oktober. Sedangkan sampel dalam penelitian adalah 75 orang nasabah dari BPR Budi Utomo Artha Mandiri Kras yang mengambil kredit pada tahun 2015 hingga bulan Oktober. Kemudian dilakukan analisis terhadap data yang diperoleh dengan menggunakan analisis data secara kuantitatif dan kualitatif. Analisis kuantitatif, menggunakan analisis linear berganda. Analisis kualitatif merupakan interpretasi dari data-data yang diperoleh dalam penelitian serta hasil pengolahan data yang sudah dilakukan dengan memberikan keterangan dan penjelasan. Kesimpulan hasil penelitian ini adalah (1) secara parsial (individu) dari masing-masing variabel kualitas pelayanan, lokasi dan prosedur kredit berpengaruh signifikan terhadap keputusan nasabah mengambil kredit. (2) secara simultan atau bersama-sama variabel kualitas pelayanan, lokasi dan prosedur kredit berpengaruh signifikan terhadap keputusan nasabah mengambil kredit. Berdasarkan simpulan hasil penelitian ini, disarankan kepada pihak Bank untuk terus berupaya mempertahankan elemen-elemen yang sudah dinilai baik oleh nasabah serta perlu memperbaiki hal-hal yang masih dirasa perlu untuk diperbaiki kedepannya terkait faktor-faktor lain yang dapat mempengaruhi keputusan nasabah mengambil kredit.

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2016-02-05

JOURNAL

Simki-Economic

ISSN

2599-0748

ISSUE


Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI