PENGARUH PRODUK, HARGA, PROMOSI DAN PERILAKU KELUARGA TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN ( Study Kasus Perumahan Puri Pagut Asri Kediri )


Author (Penulis)

HELWINA PUTRI AMYLIA
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

11.1.02.02.0040

Abstract

ABSTRAK Helwina Putri Amylia: Pengaruh Produk, Harga, Promosi dan Perilaku Keluarga Terhadap Keputusan Pembelian pada Perumahan Puri Pagut Asri Kota Kediri, Skripsi, Manajemen, Fakultas Ekonomi Universitas Nusantara PGRI Kediri, 2015. PT Bangun Karya Sejahtera merupakan salah satu perusahaan yang bergerak di bidang developer perumahan, yaitu Perumahan Puri Pagut Asri Kediri yang terdiri dari satu Tipe Perumahan yaitu 36/72. Sebagai salah satu dampak adanya globalisasi persaingan antar perusahaan yang semakin kuat, baik itu perusahaan manufaktur maupun perusahaan jasa. Hal ini menyebabkan suatu perusahaan harus siap terhadap tuntutan konsumen yang selalu berubah – ubah dari waktu ke waktu. Perubahan perilaku konsumen ini juga terjadi dalam bisnis perumahan. Konsumen saat ini memerlukan banyak pertimbangan dalam membeli suatu rumah agar tidak kecewa dikemuadian hari, karena rumah yang dibeli bertujuan akan ditempati dalam waktu yang sangat lama. Untuk itu banyak faktor yang menjadi pertimbangan konsumen seperti : produk, harga, promosi dan perilaku keluarga. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui : Pengaruh produk, harga, promosi dan perilaku keluarga baik secara individu maupun simultan terhadap keputusan pembelian rumah Puri Pagut Asri Kediri? Penelitian ini menggunakan jenis penelitian korelasi atau korelasional, dengan menggunakan pendekatan kuantitatif. Sampel dalam penelitian ini adalah konsumen yang membeli produk pada perumahan Puri Pagut Asri Kediri sebanyak 50 orang. Teknik pengumpulan data menggunakan kuisioner dan wawancara. Teknik analisis data yang digunakan adalah regresi linier berganda, uji t dan uji F. Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa, ada pengaruh yang signifikan antara produk, harga, promosi, dan perilaku keluarga secara parsial maupun simultan terhadap keputusan pembelian pada perumahan Puri Pagut Asri Kota Kediri. Berdasarkan penelitian ini disarankan perusahaan lebih memperhatikan spesifikasi produknya yaitu perumahan. Dengan cara menambah inovasi produk, menambah tipe perumahan, membuat interior serta desain rumah agar selalu mengikuti trend arsitektur yang setiap tahun selalu lebih baik. Kata Kunci: Produk, Harga, Promosi, Perilaku Keluarga, dan Keputusan Pembelian. SPSS Versi 20.0

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2016-02-09

JOURNAL

Simki-Economic

ISSN

2599-0748

ISSUE


Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI