ANALISIS PENGARUH HARGA, KUALITAS PRODUK, DAN PENGEMBANGAN PRODUK TERHADAP KEPUASAN PELANGGAN PADA MEBEL UD. KARTINI JEPARA NGANJUK


Author (Penulis)

ERIK NUNAS MIRAWANTO EFFENDI
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

11.1.02.02.0034

Abstract

ABSTRAK ERIK NURNAS MIRAWANTO EFFENDI, 11.1.02.02.0034, Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kepuasan Pelanggan (studi kasus pada UD. Kartini Jepara), Skripsi, Program Studi Manajemen, FE Universitas Nusantara Kediri, 2015. Kata Kunci : harga, kualitas produk, pengembangan produk. Penelitian dilakukan pada mebel UD. Kartini Jepara di Nganjuk. Yang bertujuan untuk mengetahui bagaimana harga, kualitas produk dan pengembangan produk pada UD. Kartini Jepara dan adakah pengaruh terhadap kepuasan pelangggan. Untuk mempertahankan kepuasan pelanggan perusahaan menempuh cara dengan memberikan harga yang kompetitif, produk yang berkualitas dan pengembangan produk yang terus berinovasi sesuai dengan perkembangan zaman agar konsumen tidak akan berpaling dan berpindah ke produk lain. Permasalahan penelitian ini adalah (1) Bagaimana pengaruh harga terhadap kepuasan pelangan UD. Kartini Jepara Nganjuk. (2) Bagaimana pengaruh kualitas produk terhadap kepuasan pelangan UD. Kartini Jepara Nganjuk. (3) Bagaimana pengaruh pengembangan produk terhadap kepuasan pelangan UD. Kartini Jepara Nganjuk. (4) Bagaimana pengaruh harga, kualitas produk, pengembangan produk terhadap kepuasan pelanggan UD. Kartini Jepara Nganjuk. Teknik penggunaan sampel adalah purposive sampling pelanggan yang diambil sampel tersebut haruslah ditentukan sendiri oleh peneliti dan ada kriterianya, dalam hal ini yaitu: konsumen tersebut merupakan pelanggan UD. Kartini jepara. pengumpulan data yang penulis gunakan dalam penelitian ini adalah angket. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh konsumen dan kemudian diambil sampel dengan korelasi atau regresi berganda sebanyak 40 pelanggan. Kesimpulan hasil penelitian ini adalah (1) Ada pengaruh signifikan antara harga terhadap kepuasan pelanggan pada Mebel UD Kartini Jepara Nganjuk. (2) Ada pengaruh signifikan antara kualitas produk terhadap kepuasan pelanggan pada Mebel UD Kartini Jepara Nganjuk. (3) Ada pengaruh signifikan antara pengembangan produk terhadap kepuasan pelanggan pada Mebel UD Kartini Jepara Nganjuk. (4) Ada pengaruh signifikan antara harga, kualitas produk, dan pengembangan produk terhadap kepuasan pelanggan pada Mebel UD Kartini Jepara Nganjuk.

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2016-02-06

JOURNAL

Simki-Economic

ISSN

2599-0748

ISSUE


Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI