PENGARUH PERPUTARAN MODAL KERJA TERHADAP RETURN ON ASSET PERUSAHAAN (STUDI KASUS PADA PT.BORWITA CITRA PRIMA KEDIRI)


Author (Penulis)

ABDUL AZIZ IMAM KUDORI
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

11.1.02.01.0001

Abstract

ABSTRAK ABDUL AZIZ IMAM KUDORI : Pengaruh Perputaran Modal Kerja Terhadap Return on Asset Perusahaan , Skripsi, Program Study Akuntansi, Fakultas Ekonomi. Universitas Nusantara PGRI Kediri. Pembimbing I. Drs.Ec.Ichsanuddin,M.M, Pembimbing II. Diah Nurdiwati,S.E,M.Sa Kata kunci : Perputaran Kas, Perputaran Piutang, Perputaran Persediaan dan Return on Asset. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh perputaran kas (cash turnover), perputaran piutang (receivable turnover), dan perputaran persediaan (inventory turnover) terhadap Return on Asset pada perusahaan PT. Borwita Citra Prima Kediri sejak tahun 2010 sampai dengan 2014. Penelitian ini juga bertujuan untuk mengetahui tolak ukur mana yang mempunyai pengaruh paling signifikan terhadap Return on Asset. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif, dengan pengujian asumsi klasik, serta analisis statistik yaitu analisis regresi linear berganda. Variabel penelitian ini terdiri dari perputaran kas (X1), perputaran piutang (X2), dan perputaran persediaan (X3) terhadap Return On Asset (Y) sebagai variabel independen. Subjek dalam penelitian ini adalah laporan keuangan (neraca dan laba rugi) PT. Borwita Citra Prima Kediri. Objek dalam penelitian ini diteliti dari laporan keuangan yaitu laporan laba rugi dan neraca PT. Borwita Citra Prima Kediri selama 5 tahun yaitu periode 2010-2014. Berdasarkan analisis statistik pada pengujian koefisien determinasi terdapat pengaruh yang kuat antara perputaran kas, perputaran piutang, dan perputaran persediaan terhadap return on asset sebesar 68,7% sedangkan sisanya sebesar 31,3% dipengaruhi oleh faktor lain. Sedangkan dalam pengujian hipotesis hasil uji t menunjukkan bahwa perputaran kas mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap return on asset. Perputaran piutang mempunyai pengaruh yang tidak signifikan terhadap return on asset. Perputaran persediaan mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap return on asset. Sedangkan hasil uji F menunjukkan bahwa perputaran kas, perputaran piutang dan perputaran persediaan mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap return on asset.

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2016-02-08

JOURNAL

Simki-Economic

ISSN

2599-0748

ISSUE


Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI