MENINGKATKAN KEMAMPUAN KOGNITIF DALAM MENGENAL BENTUK-BENTUK GEOMETRI MELALUI MEDIA TIGA DIMENSI PADA ANAK KELOMPOK B TK KUSUMA MULIA DESA SEKETI KECAMATAN NGADILUWIH KABUPATEN KEDIRI


Author (Penulis)

NUR ASIYAH
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

11.1.01.11.0652

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi hasil pengamatan dan pengalaman peneliti, bahwa kemampuan konitif anak dalam mengenal bentuk-bentuk geometri kurang maksimal yang menyebabkan perkembangan anak terganggu, yang mengakibatkan pembelajaran di dalam kelas menjadi kurang kondusif, serta kemampuan kognitif anak dalam mengenal angka menjadi rendah. Adapun permasalahan penelitian ini adalah : Apakah dengan melalui media tiga dimensi bentuk-bentuk geometri mampu meningkatkan kemampuan kognitif anak dalam mengenal bentuk-bentuk geometri pada kelompok B di TK Kusuma Mulia Desa Seketi Kec. Ngadiluwih Kab. Kediri? Penelitian tindakan kelas (PTK) ini menggunakan penelitian tindakan kelas (PTK) dengan subyek penelitian anak kelompok B TK Kusuma Mulia Desa Seketi Kec. Ngadiluwih Kab. Kediri dengan jumlah 20 anak yang terdiri dari 8 siswa laki-laki dan 12 siswa perempuan. Penelitian ini dilaksanakan selama 3 siklus, menggunakan kerangka pembelajaran berupa Rencana Kegiatan Mingguan (RKM) dan Rencana Kegiatan Harian (RKH), sedangkan instrument penelitiannya adalah lembar obserbasi siswa. Hasil penelitian ini adalah melalui siklus pembelajaran dengan kegiatan menggunakan media tiga dimensi bentuk-bentuk geometri mampu meningkatkan kemampuan kognitif anak dalam mengenal bentuk-bentuk geometri, terbukti meningkatkan kemampuan kognitif anak dalam mengenal bentuk-bentuk geometri, hal ini data dilihat dari hasil yang diperoleh pada siklus I, siklus II, dan siklus III yang terus mengalami peningkatkan. Hasil yang diperoleh dalam pelaksanaan kegiatan dengan menggunakan media tiga dimensi pada pra siklus memperoleh ketuntasan 25 % anak yang memenuhi criteria ketuntasan belajar, pada siklus I tetap 25%, dari 20 anak yang memenuhi kriteria ketuntasan belajar, pada siklus II meningkat menjadi 65% dari 20 anak, pada siklus III meningkat menadi 85 % dari 20 anak yang memenuhi kriteria ketuntasan belajar. Kesimpulan penelitian ini adalah : pembelajaran melalui media tiga dimensi dapat meningkatkan kemampuan kognitif dalam mengenal bentuk-bentuk geometri pada anak kelompok B di TK Kusuma Mulia Desa Seketi Kecamatan Ngadiluwih Kabupaten Kediri tahun ajaran 2014/2015.

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2016-02-14

JOURNAL

Simki-Pedagogia

ISSN

2599-073X

ISSUE


Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI