MENGEMBANGKAN KEMAMPUAN MENGURUTKAN BILANGAN 1-10 MENGGUNAKAN MEDIA POHON HITUNG PADA ANAK KELOMPOK A PAUD PKK KALIPANG TAHUN AJARAN 2014-2015


Author (Penulis)

WATIK
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

11.1.01.11.0559

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi hasil pengamatan peneliti, bahwa kegiatan pengembangan kemampuan mengurutkan bilangan 1-10 anak kelompok A PAUD PKK KALIPANG masih didominasi penggunaan buku penunjang. Akibatnya suasana kelas monoton, anak kurang termotivasi untuk belajar, dan pembelajaran jadi membosankan.Hal ini mengakibatkan rendahnya kemampuan mengurutkan bilangan 1-10 yang dimiliki oleh anak. Permasalahan penelitian ini adalah Apakah penggunaan media pohon hitung dapat mengembangkan kemampuan mengurutkan bilangan 1-10 pada anak kelompok A PAUD PKK KALIPANG Desa Kalipang Kecamatan Grogol Kabupaten Kediri Tahun Ajaran 2014-2015? Penelitian ini menggunakan pendekatan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan subyek penelitian 15 anak Kelompok A PAUD PKK KALIPANG Tahun Ajaran 2014-2015. Penelitian dilaksanakan dalam tiga siklus, menggunakan instrumen berupa Rencana Kegiatan Mingguan, Rencana Kegiatan Harian, lembar penilaian unjuk kerja untuk anak dan lembar observasi kegiatan guru. Kesimpulan hasil penelitian ini adalah penggunaan media pohon hitung dalam pembelajaran terbukti dapat mengembangkan kemampuan mengurutkan bilangan 1-10 anak kelompok A PAUD PKK KALIPANG Desa Kalipang Kecamatan Grogol Kabupaten Kediri Tahun Ajaran 2014-2015. Berdasarkan hasil analisa data penelitian, prosentase rata-rata anak pada pra tindakan yaitu 58,33%. Pada siklus I meningkat menjadi 66,67%. Pada siklus II prosentase yang diperoleh sebesar 86,67%. Berdasarkan hasil penelitian tersebut, peneliti menyarankan: 1.bagi lembaga penyelenggara pendidikan hendaknya mengadakan pelatihan cara membuat media pohon hitung. 2. bagi guru hendaknya dalam proses pembelajaran menggunakan media yang menarik dan beragam untuk meningkatkan motivasi dan konsentrasi anak. 3. bagi orang tua yaitu agar lebih memperhatikan setiap potensi anak dengan kegiatan kreatifitas di rumah dengan suasana yang menyenangkan. Kata kunci : kemampuan mengurutkanbilangan 1-10, media pohon hitung

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2016-04-18

JOURNAL

Simki-Pedagogia

ISSN

2599-073X

ISSUE


Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI