MENINGKATKAN KEMAMPUAN PERMULAAN BERHITUNG 1-10 MELALUI METODE JARIMATIKA PADA ANAK KELOMPOK A TK PKK TUNAS BANGSA SUMBERURIP KEC. DOKO KAB. BLITAR


Author (Penulis)

NANIK LESTARI
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

11.1.01.11.0391

Abstract

ABSTRAK Nanik Lestari : Penerapan pembelajaran untuk meningkatkan kemampuan permulaan berhitung 1-10 melalui metode jarimatika pada anak Kelompok A TK PKK Tunas Bangsa Sumberurip Kec. Doko Kab. Blitar. Kata Kunci : Pemulaan berhitung 1-10 melalui metode jarimatika Penelitian ini dilatar belakangi hasil pengamatan dan pengalaman peneliti, bahwa pembelajaran permulaan berhitung pada anak Kelompok A Taman Kanak-kanak masih di dominasi oleh aktivitas dengan dominasi pada peran guru. Akibatnya suasana kelas monoton pasif dan membosankan. Hal tersebut nampak dari motivasi belajar siswa rendah, yang pada akhirnya hasil belajarnya pun juga rendah. Permasalahan peneliti ini adalah (1). Bagaimanakah penerapan pembelajaran untuk meningkatkan kemampuan permulaan berhitung 1-10 melalui metode jarimatika pada anak kelompok A Taman kanak-kanak ? (2). Apakah penggunaan metode jarimatika dapat meningkatkan kemampuan berhitung 1-10 pada anak Kelompok A Taman kanak-kanak ? (3). Apakah penerapan pembelajaran metode jarimatika dapat meningkatkan hasil belajar siswa taman kanak-kanak ?. Penelitian ini menggunakan pendekatan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan subjek penelitian anak kelompok A TK PKK Tunas Bangsa Sumberurip Kec. Doko Kab. Blitar. Penelitian dilaksanakan dalam tiga siklus, menggunakan instrumen RPP, Lembar Observasi, Aktivitas siswa, Lembar Observasi aktivitas guru, Kuesioner motivasi belajar dan hasil belajar siswa. Kesimpulan hasil penelitian ini adalah Melalui siklus tindakan pembelajaran dapat ditemukan langkah-langkah yang efektif penerapan pembelajaran permulaan berhitung melalui metode jarimatika dapat meningkatkan motivasi dan hasil belajar siswa, Penerapan permulaan berhitung melalui metode jarimatika terbukti dapat meningkatkan kemampuan permulaan berhitung pada siswa. Adapun saran bagi guru TK untuk meningkatkan atau mengembangkan kemampuan permulaan berhitung 1 – 10 penerapan metode jarimatika adalah upaya yang tepat bagi anak karena tidak membebani memori otak anak, sehingga anak merasa senang dan hal ini merupakan langkah awal membangun rasa percaya diri anak, untuk lebih jauh menguasai ilmu konsep matematika sederhana.

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2016-02-05

JOURNAL

Simki-Pedagogia

ISSN

2599-073X

ISSUE


Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI