Peningkatan Kemampuan Kognitif Dalam Mengenal Konsep Bilangan 1-20 melalui Permainen Bowling pada Anak Didik Kelompok B TK Dharma Wanita Balerejo, Kecamatan Kauman Kabupaten Tulungagung Tahun Pelajaran 2014/2015


Author (Penulis)

ROCHMA INSAFRIE.H
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

11.1.01.11.0329

Abstract

ABSTRAK Rochma Insafrie Handayani: Peningkatan Kemampuan Kognitif dalam Mengenal Konsep Bilangan 1-20 melalui Permainan Bowling pada Anak Didik Kelompok B TK Dharma Wanita Balerejo, Kecamatan Kauman Kabupaten Tulungagung Tahun Pelajaran 2014/2015, Skripsi, PGPAUD. FKIP UNP Kediri, 2015. Kata Kunci : Kemampuan kognitif, permainan bowling Kemampuan kognitif merupakan salah satu bidang pengembangan yang ada di TK. Pengembangan kemampuan ini diarahkan agar anak mampu menyelesaikan masalah sederhana dalam kehidupan sehari-harinya, mengembangkan daya ciptanya dan mengenal kondisi-kondisi yang terjadi di lingkungan sekitarnya. Dalam pengembangan kognitif yang ada di TK sesuai kompetensi dasar bahwa anak dapat mengenal konsep-konsep mengenal bilangan 1-20 sederhana dengan hasil belajar anak bila mengenal bilangan dengan indikator mengenal konsep bilangan, memasangkan lambang bilangan dengan benda-benda, mengurutkan lambang bilangan 1-20. Rumusan masalah penelitian ini yaitu: apakah penerapan permainan bowling dapat meningkatkan kemampuan kognitif dalam mengenal konsep bilangan 1-20 pada anak didik kelompok B TK Dharma Wanita Balerejo tahun pelajaran 2014/2015? Tujuan dari penelitian ini yaitu ingin mengetahui apakah penerapan permainan bowling dapat meningkatkan kemampuan kognitif dalam mengenal konsep bilangan 1-20 pada anak didik kelompok B TK Dharma Wanita Balerejo tahun pelajaran 2014/2015. Metode pengumpulan data yang digunakan observasi. Dalam penelitian ini kemampuan kognitif mengalami peningkatan yang signifikan antara pengenalan konsep bilangan 1-20 dengan permainan bowling. Berdasarkan hasil analisis data penelitian yang diperoleh dari hasil observasi pada kelompok B TK Dharma Wanita Balerejo Kecamatan Kauman Kabupaten Tulungagung maka dapat disimpulkan sebagai berikut : 1) kemampuan guru dalam mengolah pembelajaran secara keseluruhan dapat dikategorikan baik, 2) kemampuan kognitif siswa dalan mengenal konsep bilangan 1-20 meningkat dari setiap siklus yang dikategorikan baik sekali. Dari hasil pembahasan siklus 1, siklus 2, siklus 3 didapatkan hasil sebagai berikut: siklus 1 66,66%, siklus 2 sebesar 77,77% dan siklus 3 sebesar 94,44% sehingga hipotesis yang berbunyi “Jika dalam pembelajaran menerapkan permainan bowling maka kemampuan kognitif dalam mengenal konsep bilangan 1-20 pada anak didik kelompok B TK Dharma Wanita Balerejo akan meningkat” diterima karena terbukti efektif dapat meningkatkan kemampuan kognitif siswa. ?

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2016-01-21

JOURNAL

Simki-Pedagogia

ISSN

2599-073X

ISSUE


Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI