MENINGKATKAN KEMAMPUAN SOSIAL EMOSIONAL MELALUI PERMAINAN BENTENG PADA ANAK KELOMPOK B TK AISYIYAH III KECAMATAN PARE KABUPATEN KEDIRI TAHUN PELAJARAN 2014/2015


Author (Penulis)

DITA RIKE KUSTYA
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

11.1.01.11.0015

Abstract

Abstrak Dita Rike Kustya, Meningkatkan Kemampuan Sosial Emosional Melalui Permainan Benteng Pada Anak Kelompok B TK Aisyiyah Bustanul Athfal III Pare Kabupaten Kediri Tahun Pelajaran 2014/2015, Skripsi, PG-PAUD, FKIP UNP Kediri 2015. Kata Kunci : kemampuan sosial emosional, permainan benteng Penelitian ini dilatar belakangi hasil pengamatan dan pengalaman peneliti, bahwa kemampuan sosial emosional pada saat ini belum sepenuhnya terwujud pada anak kelompok B TK AISYIYAH III PARE. Biasanya para orang tua anak di tekankan harus banyak belajar membaca, menulis , dan berhitung. Padahal selain dari pembelajaran itu semua, sebaiknya orang tua dan guru harus lebih memberi pelajaran sosial emosional anak agar sikap anak dapat terkontrol dan baik juga dalam bersosialisai. Permasalahan penelitian ini adalah : “Apakah penerapan permainan benteng dalam pembelajaran dapat meningkatkan kemampuan sosial emosional anak kelompok B TK AISYIYAH III Pare Kabupaten Kediri Tahun Pelajaran 2014/2015?” Penelitian ini menggunakan pendekatan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan subjek penelitian Kelompok B TK AISYIYAH III Kecamatan Pare Kabupaten Kediri. Penelitian dilaksanakan Tiga siklus. Menggunakan instrument berupa lembar observasi kegiatan pembelajaran, RKH, lembar penilaian yang terdiri dari 25 anak didik. Kesimpulan hasil penelitian ini adalah (1) Dalam siklus tindakan pembelajaran melalui permainan benteng dapat meningkatkan kemampuan sosial emosional anak yang hasilnya dapat dilihat adanya peningkatan dalam kegiatan kerjasama anak. (2) dalam siklus tindakan pembelajaran terbukti dapat meningkatkan kemampuan sosial emosional, sehingga hasil belajar anak semakin meningkat. Berdasarkan simpulan hasil penelitian ini, bahwa dengan melakukan permainan benteng dapat meningkatkan kemampuan sosial emosional anak kelompok B TK AISYIYAH III Kecamatan Pare Kabupaten Kediri, sehingga hipotesis tindakan dalam penelitian ini diterima. Selanjutnya dapat disampaikan saran-saran sebagai berikut : 1. Bagi sesama guru kelompok B, hasil penelitian ini dapat digunakan untuk memperbaiki proses belajar 2. Bagi Kepala TK Aisyiyah III Pare, Permainan berhasil diterapkan untuk meningkatkan kemampuan sosial emosional pada anak Kelompok B dan penerapan permainan ini membutuhkan halaman yang luas, diharapkan Kepala sekolah dapat menghimbau untuk pengadaan penataan halaman sekolah agar lebih luas untuk melakukan permainan benteng ini.

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2015-10-09

JOURNAL

Simki-Pedagogia

ISSN

2599-073X

ISSUE


Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI