PENERAPAN MODEL CTL DIDUKUNG MEDIA VISUAL PADA KEGIATAN PEMBELAJARAN EKSPLORASI MENGUKUR LUAS DAN KELILING PERSEGI PANJANG TERHADAP PENINGKATAN KEMAMPUAN MENGHITUNG LUAS PERMUKAAN PERSEGI PANJANG KELAS IV


Author (Penulis)

DIAH EKA NOVITA SARI
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

11.1.01.10.0078

Abstract

ABSTRAK Diah Eka Novita Sari: Penerapan Model CTL Didukung Media Visual Pada Kegiatan Pembelajaran Eksplorasi Mengukur Luas Dan Keliling Persegi Panjang Terhadap Peningkatan Kemampuan Menghitung Luas Permukaan Persegi Panjang Kelas IV. Kata Kunci: model CTL, media visual, kemampuan menghitung, hasil belajar, luas permukaan persegi panjang. Penelitian ini dilatar belakangi dari masih banyaknya siswa yang sulit memahami materi belajar khususnya pada mata pelajaran matematika di SD. Keadaan ini disebabkan karena pembelajaran masih berpusat pada guru serta guru hanya menyampaikan materi tanpa menghubungkan dengan kehidupan sekitar siswa. Hal tersebut nampak dari rendahnya kemampuan menghitung dan pada akhirnya berdampak pada hasil belajar yang rendah. Permasalahan penelitian ini adalah (1) Bagaimana pengaruh kemampuan siswa dalam menghitung luas permukaan persegi panjang sebelum menggunakan model pembelajaran CTL didukung media visual kelas IV SDN Burengan IV? (2) Bagaimana pengaruh kemampuan siswa dalam menghitung luas permukaan persegi panjang sesudah menggunakan model pembelajaran CTL didukung media visual kelas IV SDN Burengan IV?. Penelitian ini menggunakan pendekatan Kuantitatif dengan subyek penelitian siswa kelas IV SDN Burengan IV. Penelitian ini dilaksanakan pada 26 Februari 2015, menggunakan instrumen berupa perangkat pembelajaran, soal pretest dan postest, hasil belajar siswa sebelum menggunakan model pembelajaran CTL dan sesudah menggunakan model pembelajaran CTL. Kesimpulan hasil penelitian ini adalah (1) Kemampuan menghitung luas permukaan persegi tanpa menggunakan model CTL didukung media visual (gambar) pada siswa kelas IV SDN Burengan IV Kecamatan Pesantren Kota Kediri Tahun 2014-2015 dinyatakan kurang menguasai. Hal ini dapat dibuktikan dengan perolehan nilai rata-rata siswa adalah kurang dari KKM (70) yaitu 66,29. (2) Kemampuan menghitung luas permukaan persegi dengan menggunakan model CTL didukung media visual (gambar) pada siswa kelas IV SDN Burengan IV Kecamatan Pesantren Kota Kediri Tahun 2014-2015 dinyatakan menguasai atau berhasil. Hal ini dapat dibuktikan dengan perolehan nilai rata-rata siswa adalah lebih dari KKM (70) yaitu 80,00. (3) Ada pengaruh signifikan model CTL didukung media visual (gambar) terhadap kemampuan menghitung luas permukaan persegi pada siswa kelas IV SDN Burengan IV Kecamatan Pesantren Kota Kediri Tahun 2014-2015. Berdasarkan simpulan hasil penelitian ini, direkomendasikan: (1) Tujuan pokok penggunaan model CTL adalah mengaitkan konsep yang dipelajari dengan pengalaman sehari-hari siswa. Oleh sebab ini guru sebagai pelaksana pembelajaran harus mampu menciptakan suasana yang memudahkan siswa memahami materi. (2) Guru harus memilih media yang tepat dalam pembelajaran agar pesan dari konsep-konsep isi materi pembelajaran dapat tersampaikan.

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2016-01-26

JOURNAL

Simki-Pedagogia

ISSN

2599-073X

ISSUE


Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI