t-tabel yang berarti pemberian tiga kali latihan lebih baik dari pada satu kali latihan terhadap peningkatan kesegaran jasmani bagi siswa kelas VII SMP Negeri 6 Kediri tahun 2014. "> t-tabel yang berarti pemberian tiga kali latihan lebih baik dari pada satu kali latihan terhadap peningkatan kesegaran jasmani bagi siswa kelas VII SMP Negeri 6 Kediri tahun 2014. ">


PENGARUH EFEKTIVITAS PEMBERIAN TIGA KEGIATAN KOKURIKULER TERHADAP PENINGKATAN KESEGARAN JASMANI PADA SISWA SMP NEGERI 6 KEDIRI TAHUN 2014


Author (Penulis)

ENDY PRASETYO
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

11.1.01.09.1247p

Abstract

ABSTRAK Endy Prasetyo. NPM. 11.1.01.09.1247P. " Pengaruh Efektivitas Pemberian Tiga Kegiatan Kokurikuler Terhadap Peningkatan Kesegaran Jasmani Pada Siswa SMP Negeri 6 Kediri Tahun 2014”. SKRIPSI. Program Studi Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Nusantara Persatuan Guru Republik Indonesia Kediri. Kata kunci : Tiga kegiatan kokurikuler, kesegaran jasmani siswa, SMP Negeri 6 Kediri Dalam perkembangan ilmu pengetahuan yang semakin meningkat, maka setiap siswa yang sedang mengikuti kegiatan kokurikuler dituntut untuk selalu siap mengikuti perkembangan ilmu pengetahuan tersebut. Agar proses mencari dan mengikuti perkembangan suatu ilmu pengetahuan itu tidak tertinggal perlu mempersiapkan dengan sebaik-baiknya. Dalam proses membekali diri tersebut, perlu didukung dengan keadaaan kondisi fisik yang cukup prima atau memiliki tingkat kesegaran jasmani yang baik. Kesegaran jasmani sebagai modal untuk melakukan kegiatan-kegiatan di atas, tidak dapat dimiliki oleh setiap orang tanpa melalui proses latihan yang teratur dan tertib serta terus menerus. Kesegaran Jasmani merupakan salah satu unsur yang membantu siswa dalam menjalani beban kegiatan kokurikuler mata pelajaran pendidikan jasmani yang dapat ditingkatkan dengan melalui latihan tiga cabang olahraga, yaitu atletik, bola basket dan bola voli. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui perbandingan antara pengaruh latihan tiga kali per minggu dengan satu kali per minggu berupa praktek olahraga atletik, bola basket, dan bola voli pada siswa kelas VII SMP Negeri 6 Kediri tahun 2014. Siswa kelas VII -1 sebagai kelompak eksperimen dan siswa kelas VII-2 sebagai kelompok kontrol. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen yang dibagi dalam dua kelompok, yaitu kelompok eksperimen dan kelompok kontrol. Penelitian ini dimulai pada tanggal, 14 April s/d 30 April 2015. Pengolahan data menggunakan uji t dengan hasil sebagai berikut : t-hitung = 8,528 untuk kelompok eksperimen dan 0,398 untuk kelompok kontrol, sedangkan t-tabel pada taraf signifikansi 0,05 = 2,101. Maka untuk kelompak eksperimen kelas VII-1 berarti terdapat peningkatan yang berarti dengan diberikan tiga kegiatan kokurikuler terhadap peningkatan kesegaran jasmaninya, sedangkan bagi siswa kelompok kontrol kelas VII-2, karena t-hitung < t-tabel, maka kegiatan kokurikuler yang diberikan satu kali latihan tidak terdapat peningkatan kesegaran jasmaninya. Untuk mengetahui perbedaan pengaruh latihan tiga kali per minggu dan satu kali per minggu, dianalisis dengan uji t, maka didapatkan t-hitung = 7,021 dan t-tabel = 2,021 dengan demikian t-hitung > t-tabel yang berarti pemberian tiga kali latihan lebih baik dari pada satu kali latihan terhadap peningkatan kesegaran jasmani bagi siswa kelas VII SMP Negeri 6 Kediri tahun 2014.

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2016-08-12

JOURNAL

Simki-Techsain

ISSN

2599-3011

ISSUE


Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI