NILAI-NILAI AGAMA DALAM NOVEL MAHAMIMPI ANAK NEGERI KARYA SUYATNA PAMUNGKAS


Author (Penulis)

NURNI SARTIKA
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

11.1.01.07.0080

Abstract

ABSTRAK Karya sastra merupakan karya imajinatif, maksudnya peristiwa atau kehidupan dalam sastra adalah sesuatu yang dicipta. Oleh karena itu, dunia sastra adalah dunia khayal yang terjadi karena khayalan pengarang. Dalam hal ini masyarakat sebagai cerminan terjadinya karya sastra karena, satra menggunakan masyarakat dan segala macam kehidupannya sebagai objek.Oleh karena itu sastra merupakan suatu media untuk menyampaikan ide, teori, dan sistem berfikir manusia.Sosiologi sastra ini adalah salah satu teori yang mempelajari mengenai kehidupan manusia dalam masyarakat. Selain itu, sosiologi sastra dapat mengkaji struktur sosial, meliputi agama, politik, ilmu pengetahuan secara bersamaan untuk memperoleh gambaran tentang cara manusia menyesuaikan diri dengan lingkungannya. Permasalahan penelitian ini adalah (a) Bagaimanakah deskripsi nilai akidah yang terkandung dalam novel “Mahamimpi Anak Negeri” Karya Suyatna Pamungkas? (b) Bagaimanakah deskripsi nilai akhlak yang terkandung dalam novel “Mahamimpi Anak Negeri” Karya Suyatna Pamungkas?. Selain itu, penelitian ini bertujuan untuk mempelajari nila-nilai agama yang terdapat dalam novel Mahamimpi Anak Negeri karya Suyatna Pamungkas dengan menggunakan sudut pandang sosiologi sastra. Hasil dari penelitian ini dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari dalam bersosialisasi. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif danjenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah jenis penelitian deskriptif dengan kajian aspek sosiologi sastra. Jenis penelitian deskriptif dengan kajian aspek sosiologi sastra ini dilakukan dengan cara mendeskripsikan fakta-fakta yang kemudian disusul dengan analisis. Pengambilan data dalam penelitian ini dengan menggunakan tabel. Hasil penelitian ini adalah dalam novel “Mahamimpi Anak Negeri” karya Suyatna Pamungkas terdapat nilai-nilai agama yaitu nilai akidah dan nilai akhlak. Nilai akidah yang dialami oleh para tokoh adalah nilai keyakinan kepada Allah dan nilai keyakinan kepada kitab-kitab Allah. Nilai akhlak yang terdapat dalam penelitian ini adalah akhlak terhadap Allah dan akhlak terhadap manusia. Akhlak terhadap Allah yang terdapat dalam penelitian ini adalah mengharapkan dan berusaha memperoleh keridaan Allah, mensyukuri nikmat dan karunia Allah, dan tawakal. Akhlak kepada manusia dalam penelitian ini meliputi akhlak terhadap diri sendiri. Berdasarkan simpulan hasil penelitian ini diperoleh informasi bahwa didalam novel ini membahas tentang minimnya nilai keagamaan dalam lingkungan tersebut, sehingga membuat beberapa tokoh dalam novel tersebut memiliki keinginan kuat untuk mengislamkan tempat tinggalnya dari keterasingan dan kejahiliahan. Beberapa tokoh dalam novel tersebut memiliki impian yang sangat besar selain mengislamkan daerahnya mereka memiliki keinginan untuk melanjutkan sekolah yang lebih tinggi. Dalam mencapai impiannya mereka tidak pernah menyerah dan terus berusaha untuk mewujudkannya. Kata Kunci: nilai sosiologi, nilai-nilai agama.

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2016-02-09

JOURNAL

Simki-Pedagogia

ISSN

2599-073X

ISSUE


Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI