CAMPUR KODE DALAM NOVEL ASSALAMUALAIKUM BEIJING KARYA ASMA NADIA


Author (Penulis)

IMAM CHUDORI
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

11.1.01.07.0049

Abstract

IMAM CHUDORI: Campur Kode dalam Novel Assalamualaikum Beijing Karya Asma Nadia, Skripsi, Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, FKIP UN PGRI Kediri, 20117. Kata kunci : Sosiolinguistik, kata, frasa, klausa, kata ulang, baster, idiom. Bahasa berperan penting dalam kehidupan manusia dan satu-satunya milik manusia yang tidak pernah lepas dari segala kegiatan gerak manusia sepanjang keberadaan manusia itu, sebagai makhluk yang berbudaya dan bermasyarakat. Saat berinteraksi antarmanusia akan didapati manusia yang mampu menguasai lebih dari satu bahasa dikenal dengan sebutan bilingual dan multilingual yang memungkinkan akan terjadinya campur kode, campur kode adalah masuknya serpihan-serpihan bahasa ke bahasa lain. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui wujud campur kode dalam novel Assalamualaikum Beijing karya Asma Nadia. Campur kode yang terdapat dalam novel Assalamualaikum Beijing Karya Asma Nadia, terdapat enam kelompok, yaitu (1)berbentuk kata, (2) berbentuk frasa,(3)berbentuk klausa, (4) kata ulang, (5)berbentuk baster dan (6) idiom/ungkapan. Terjadinya campur kode karena didasari oleh beberapa faktot yang melatar belakanginya antara lain, satatus sosial, pendidikan dan keadaan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dengan bentuk kualitatif, yaitu mendeskripsikan wujud dan fungsi terjadinya campur kode yang terdapat dalam novel Assalamualaikum Beijing karya Asma Nadia. Metode-metode tersebut menjadi jembatan karya ilmiah yang berupa skripsi. Karya sastra merupakan cipta sastra yang mengungkapkan tentang masalah - masalah manusia dan kemanusiaan, tentang makna hidup dan kehidupan. Permasalahan penelitian ini adalah (1) Bagaimanakah deskripsi aspek struktural yang meliputi tema , penokohan, perwatakan dalam novel “ Assalamualaikum Beijing” karya Asma Nadia? (2) Bagaimanakah deskripsi aspek campur kode meliputi kata, frasa, klausa, kata ulang, baster, dan idiom dalam novel “ Assalamualaikum Beijing” karya Asma Nadia? Struktur teks sastra terdiri atas unsur instrinsik dan ekstrinsik. Unsur intrinsik yang diteliti atas tema, penokohan dan perwatakan. Tema yang terdapat dalam novel “ Assalamualaikum Beijing ” karya Asma Nadia, meliputi tema mayor dan tema minor. Tema mayor yang mendasari novel “ Assalamualaikum Beijing ” karya Asma Nadia adalah kesetiaan cinta Ra kepada dewa yang menjalani hubungan semenjak duduk dibangku kuliah. Tetapi Dewa mengkhianati Ra. Tema minor yang terdapat dalam novel “Assalamualaikum Beijing” yaitu (a) pencarian cinta, (b) perjuangan hidup, (3) persahabat sejati, (4) penyesalan hidup, (5) pengorbanan cinta. Penokohan cerita terdiri atas tokoh utama yaitu Ra, serta tokoh pendamping Anita. Tokoh bawahannya Dewa. Tokoh bayangannya Zhongwen, Ridwan. Tokoh figurannya Sekar. Tokoh-tokoh novel berperan sesuai perannya, sehingga dari peran yang berbeda-beda itu menyebabkan cerita semakin menarik. Tokoh yang berwatak datar Asma, Sekar, Ridwan. Sedangkan tokoh yang berwatak bulat Anita. Sedangkan unsur ekstrinsik yang digunakan dalam penelitian adalah aspek sosiolingiustik yakni campur kode. Aspek campur kode yang terdapat dalam novel “Assalamualaikum Beijing”, meliputi: kata, frasa, klausa, kata ulang, baster, dan idiom. Berdasarkan hasil dari penelitian, dapat disarankan kepada beberapa pihak yaitu (1) Bagi peneliti yang menggunakan judul ini hendaknya teliti dan harus memahami isi, maksud dan tujuan pengarang. (2) Bagi penikmat karya sastra , penelitian ini dapat memberikan wawasan pengetahuan yang mendalam tentang aspek struktural dan aspek campur kode.

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2017-08-18

JOURNAL

Simki-Pedagogia

ISSN

2599-073X

ISSUE

Vol. 01 No. 09 Tahun 2017

Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI