PENGARUH EKSTRAK BAWANG MERAH TERHADAP PERTUMBUHAN BIBIT ANGGREK DENDROBIUM (Dendrobium sp.) PADA MASA AKLIMATISASI


Author (Penulis)

YASINTA ASRI NUNIGA
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

11.1.01.06.0093

Abstract

ABSTRAK Yasinta Asri Nuniga: Pengaruh Ekstrak Bawang Merah Terhadap Pertumbuhan Bibit Anggrek Dendrobium (Dendrobium sp.) pada Masa Aklimatisasi. Skripsi: Program Studi S1 Pendidikan Biologi, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Nusantara PGRI Kediri. 2015. Kata Kunci: Aklimatisasi, Ekstrak bawang merah, Pertumbuhan Dendrobium sp. Dendrobium sp. adalah jenis bunga hias yang diminati oleh masyarakat tetapi laju pertumbuhanya lambat. Bawang merah adalah salah satu bahan organik yang mengandung ZPT dan persenyawaan nutrisi yang dapat membantu proses pertumbuhan dan perkembangan tanaman. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pemberian ekstrak bawang merah (Allium cepa L.) terhadap pertumbuhan Dendrobium sp. pada masa aklimatisasi. Penelitian ini dilakukan secara eksperimental dengan menggunakan desain Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 1 faktor, yaitu konsentrasi ekstrak bawang merah yang terdiri dari 5 taraf (0%, 25%, 50%, 75% dan 100%) dan diulang sebanyak 5 kali. Penyemprotan dilakukan sebanyak 2 kali dalam seminggu. Parameter yang diamati yaitu jumlah daun, panjang daun, jumlah akar dan panjang akar dan diukur pada saat berumur 3 bulan. Data dianalisis menggunakan analisis variansi, yang dilanjutkan dengan Duncan pada taraf 5% menggunakan SPSS 16.0. Berdasarkan hasil penelitian pada anggrek Dendrobium sp. diperoleh rata-rata jumlah daun yaitu 3,40 dengan kategori tertinggi dan jumlah akar yaitu 7,25 dengan kategori tertinggi. Dilihat dari hasil analisis variansi jumlah daun didapatkan nilai sig.hitung(0.007) < sig.tabel(0.05) dan hasil analisis variansi jumlah akar didapatkan nilai sig.hitung(0.044) < sig.tabel(0.05), yang berarti bahwa ada pengaruh pemberian ekstrak bawang merah terhadap pertumbuhan bibit anggrek Dendrobium sp. Berdasarkan uraian tersebut dapat disimpulkan bahwa hasil penelitian pemberian ekstrak bawang merah dengan konsentrasi yang berbeda mempengaruhi jumlah daun dan jumlah akar tetapi tidak mempengaruhi panjang daun dan panjang akar anggrek Dendrobium sp. Pemberian ekstrak bawang merah dengan konsentrasi 100% menunjukan jumlah daun dan jumlah akar yang paling banyak.

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2016-02-05

JOURNAL

Simki-Techsain

ISSN

2599-3011

ISSUE


Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI