PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN TIPE STAD (Student Teams Achievement Divisions) PADA POKOK BAHASAN PERSAMAAN DAN PERTIDAKSAMAAN KUADRAT TERHADAP KOMUNIKASI MATEMATIKA SISWA KELAS X SMK AL AMIEN KOTA KEDIRI TAHUN PELAJARAN 2017/2018


Author (Penulis)

ARDIAN CANDRA W
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

11.1.01.05.0023

Abstract

ABSTRAK

ARDIAN CANDRA WARDANA: PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN TIPE STAD (Student Teams Achievement Divisions) PADA POKOK BAHASAN PERSAMAAN DAN PERTIDAKSAMAAN  KUADRAT TERHADAP KOMUNIKASI MATEMATIKA SISWA KELAS X SMK AL-AMIEN KOTA KEDIRI TAHUN PELAJARAN 2017/2018, Skripsi, Universitas Nusantara PGRI Kediri, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Progam Studi Pendidikan Matematika Oktober 2018.

Dalam proses pembelajaran matematika diperlukan variasi metode pembelajaran, dengan kata lain dalam suatu pembelajaran matematika pada semua pokok bahasan tidaklah menggunakan metode yang sama. Misalkan untuk mendapatkan hasil belajar dan komunikasi matematika yang baik diperlukan suatu model pembelajaran yang baik pula contohnya pembelajaran dengan model pembelajaran STAD (Student Teams Achievement Divisions). Tujuan dari penelitian ini adalah kemampuan guru dalam menerapkan model pembelajaran tipe STAD (Student Teams Achievement Divisions), komunikasi matematika dalam pelaksanaan pembelajaran dengan menggunakan tipe STAD (Student Teams Achievement Divisions).

Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) terdiri dari empat tahapan yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi, refleksi. Penelitian ini terdiri dari dua siklus. Peningkatan hasil belajar dapat dilihat dari hasil belajar siswa pada setiap kuis atau post test yang diberikan disetiap pertemuan. Data yang diperoleh dari penelitian ini yaitu data observasi dan test evaluasi. Data observasi meliputi data observasi guru dan data observasi komunikasi belajar siswa. Data test evaluasi yaitu data yang diperoleh dari kuis atau post test.

Kesimpulan dari penelitian ini yaitu kemampuan guru dalam melaksanakan pembelajaran dapat dikatakan baik dan disetiap pertemuan mengalami peningkatan, hal ini dapat dilihat dari pertemuan pertama dan kedua siklus 1 yaitu 58,9 % dan 65 %, pada pertemuan ketiga dan keempat siklus 2 yaitu 72% dan 78 %. Komunikasi matematika siswa dalam pembelajaran juga dapat dikatakan aktiv dalam pembelajaran dan keaktivan siswa pun meningkat dalam setiap pertemuan, hal iini dapat dilihat pada pertemuan pertama dan kedua siklus 1 yaitu 40% dan 48% pertemuan ketiga dan keempat siklus 2 yaitu 72% dan 80%. Maka melalui model pembelajaran STAD (Student Teams Achievement Divisions) kemampuan guru dan komunikasi matematika siswa sudah terpenuhi.

 

 

KATA KUNCI  : STAD, KOMUNIKASI MATEMATIKA


Keyword

a

Reference

DAFTAR PUSTAKA

Dasna, I Wayan.2008.Penelitian Tindakan Kelas dan Penulisan Karya Ilmiah.Universitas Negeri Malang

Djamarah, Syaiful Bahri.2008. Psikologi Belajar, Jakarta: Renika Cipta

Komalasari, Kokom.2010. Pembelajaran Kontekstual Konsep Dan Aplikasi. Bandung: PT Refika Adiatama

Marini, (2010) : Meningkatkan Prestasi Belajar Matematika Pada Pokok Bahasan Penjumlahan dan Pengurangan Bilangan Bulat Melalui Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe STAD Pada Siswa Kelas III SDN Gayem 04 kec. Kasembon kab. Malang Semester I Tahun Pelajaran 2010-2011. Skripsi Jurusan Matematika UNP. Kediri

Nuha, Atik Masrichatu, (2010) : Penerapan Model Cooperatif LearningTipe CIRC Pada Materi KPK dan FPB Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas IV MI Sunan Giri Keniten Mojo Kediri Tahun Pelajaran 2010/2011. Sekripsi Jurusan Pendidikan Matematika UNP. Kediri

Trianto. 2007. Model-model Pembelajaran Inovatif Berorientasi Konstruktivisme. Jakarta : Prestasi Pustaka

Trianto. 2010. Mendesain Model Pembelajaran Inovatif-Progresif. Jakarta : Kencana Prenada Media Grup

Trianto. 2008. Mendesain Pembelajaran Kontekstual Di Kelas. Jakarta : Cerdas Pustaka Publiser

Setianingsih H, (2007) KEEFEKTIFAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STAD PADA PEMBELAJARAN MATEMATIKA POKOK BAHASAN SEGIEMPAT SISWA KELAS VII SEMESTER 2 SMP NEGERI 1 SLAWI TAHUN PELAJARAN 2006/2007. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

(http://home.speedbit.com/Search.aspx?q=keefektifanmodelpembelajarankooperatiftipestadpadapembelajaranmatematikapokokbahasansegiempatsiswakelasVIIsemester2&spell=1&aff=106)

(http://syarifartikel.blogspot.com/2009/07/pembelajaran-matematika-sekolah-1.html)

(http://sidikpurnomo.net/kriteria-ketuntasan-minimal-kkm)

(http://www.ziddu.com/download/2852339/mitosmenyesatkanseputarmatematika.doc.html)

(http://www.scribd.com/doc/24219570/64/Contoh-skala-Likert)


PUBLISHED

2018-08-21

JOURNAL

Simki-Techsain

ISSN

2599-3011

ISSUE

Vol. 02 No. 04 Tahun 2018

Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI