ANALISIS KELAYAKAN INVESTASI RENCANA PERLUASAN JARINGAN PADA PT. TELKOM WILAYAH KOTA KEDIRI


Author (Penulis)

DIDIK SANTOSO
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

11.1.01.04.0020

Abstract

ABSTRAK Didik Santoso: Analisis Kelayakan Investasi Rencana Perluasan Jaringan Pada PT. Telkom Wilayah Kota Kediri, Skripsi, Pendidikan ekonomi Akuntansi, FKIP Universitas Nusantara PGRI Kediri, 2016. Keputusan tentang pemilihan investasi merupakan keputusan yang paling penting diantara berbagai jenis keputusan lain yang harus diambil oleh seorang manajer keuangan karena berkenaan dengan perolehan aktiva yang memerlukan perencanaan dan pertimbangan yang matang. Hal ini disebabkan keputusan tersebut sangat mempengaruhi pihak-pihak yang berkepentingan terhadap perusahaan. Oleh karena itu diperlukan kelancaran dalam melaksanakan kegiatan operasinya. Demi mewujudkan hal itu, dibutuhkan investasi yang cukup besar. Salah satunya adalah dengan melaksanakan investasi aktiva perusahaan yang berupa rencana perluasan jaringan. Permasalahan pada penelitian ini adalah Bagaimanakah analisis kelayakan investasi untuk rencana perluasan jaringan PT. Telkom Kota Kediri dilihat dari Net Present Value, Payback Period, Internal Rate of Return, Profitability Index ? Dalam penelitian ini teknik penelitian yang digunakan adalah expost facto. Teknik pengumpulan data adalah dokumentasi. Variabel dalam penelitian ini antara lain, variabel bebas adalah Net Present Value, Payback Period, Internal Rate of Return, Profitability Index sedangkan variabel terikat adalah kelayakan investasi. Untuk sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah laporan keuangan perluasan jaringan pada PT. Telkom Kediri tahun 2014. Pendekatan penelitian ini adalah pendekatan penelitian kuantitatif. Hasil analisis data menunjukan bahwa payback period adalah 8 tahun sehingga diyatakan layak, hasil Net Present Value sebesar Rp 123.764.747, 00 sehingga investasi dinyatakan layak, Profitabilitas index 1,70 sehingga dinyatakan layak, Internal rate of return sebesar 47,249% sehingga investasi juga dinyatakan layak. Berdasarkan hasil perhitungan studi kelayakan investasi pada PT. Telkom Kota Kediri dari keseluruhan perhitungan, dapat ditarik kesimpulan bahwa investasi perluasan jaringan pada PT. Telkom dinyatakan layak. Dengan adanya penelitian ini, diharapkan perusahaan mampu melakukan analisis terhadap kelayakan investasi rencana perluasan jaringan dengan baik dan benar guna menunjang kelangsungan operasional perusahaan dalam jangka pendek ataupun jangka panjang. Kata kunci : kelayakan, investasi, perluasan jaringan

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2016-08-12

JOURNAL

Simki-Economic

ISSN

2599-0748

ISSUE


Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI