hubungan pola asuh orangtua terhadap budipekerti siswa smk mambaul hisan gandusari tahun pelajaran 2014 2015


Author (Penulis)

FIKKY SEPTA KURNIA
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

11.1.01.01.0529

Abstract

ABSTRAK Fikky Septa Kurnia : Pengaruh Pola Asuh Orang Tua Terhadap Budi Pekerti Siswa Kelas Xi Smk Maba’ul Hisan Gandusari Kabupateb Blitar Tahun Pelajaran 2014-2015 .Skripsi, Bimbingan Dan Konseling,Fakultas Keguruan Imu Pendidikan Universitas Nusantara PGRI Kediri, 2015 Kata Kunci: Pola Asuh orang Tua, Budi Pekerti Siswa. Penelitian ini dilatarbelakangi hasil pengamatan dan pengalaman peneliti, bahwa orang tua tidak berfikir panjang mengenai pola asuh orang tua terhadap anak yang baik serta menganggap dengan tercukupinya kebutuhan-kebutuhan materiil menjadi jaminan seorang anak akan bahagia sehingga mereka tidak mautahu kepentingan dan kebutuhan anak secara spritual dan emosional. Namun banyak pula orang tua yang merasa bahwa semua ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab guru, sehingga diabaikan tugas penting/peran orang tua yang menentukan karakter serta kecedasan anak dimasa depan. Agar sukses sesuai harapan, orang tua harus menerapkan pola asuh yang tepat terhadap anak. Kesalahan yang terjadi dapat berdampak buruk bagi masa depan anak, baik dari segi kognitif, afektif, maupun psikomotor (perilaku). Permasalahan penelitian ini adalah Adakah Pengaruh Pola Asuh Orang Tua Terhadap Budi Pekerti Siswa Kelas XI SMK Mamba’ul Hisan Gandusari Kabupaten Blitar, Tahun Pelajaran 2014-2015 Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan subyek penelitian siswa kelas XI SMK Mamba’ul Hisan Gandusari. Penelitian ini dilaksanakan dengan menggunakan instrument berupa angket untuk mengumpulkan data pola asuh orang tua dan budi pekerti siswa. Sedangkan dalam menganalisa hasil data yang telah diperoleh dari angket, peneliti menggunakan analisis statistik “Uji t” untuk menguji hipotesis.

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2016-03-02

JOURNAL

Simki-Pedagogia

ISSN

2599-073X

ISSUE


Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI