HUBUNGAN MOTIVASI BELAJAR DENGAN SIKAP BELAJAR SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 4 PACITAN TAHUN PELAJARAN 2014/2015


Author (Penulis)

ENDRO DWI CAHYO
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

11.1.01.01.0428

Abstract

ABSTRAK Endro Dwi Cahyo: Hubungan Motivasi Belajar Dengan Sikap Belajar Siswa Kelas VIII Smpn 4 Pacitan Tahun Ajaran 2014/2015. Penelitian ini dilatar belakangi dari hasil observasi di sekolah ketika PPL II, bahwa sebagian besar siswa bermasalah dengan lemahnya motivasi belajar siswa. Untuk itu ditentukan faktor yang diduga berkaitan dengan motivasi belajar, faktor tersebut yaitu sikap belajar siswa. Permasalahan penelitian ini yaitu (1) Bagaimana sikap belajar siswa kelas VIII SMPN 4 Pacitan; (2) Bagaimana motivasi belajar siswa kelas VIII SMPN 4 Pacitan, dan (3) Bagaimana hubungan motivasi belajar siswa dengan sikap belajar siswa kelas VIII SMP N 4 Pacitan. Pendekatan penelitian yang digunakan yaitu penelitian kuantitatif yang menggunakan 53 responden dari kelas VIII SMPN 4 Pacitan. Data diperoleh dengan menyebar angket sikap belajar siswa dan motivasi belajar siswa. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan regresi sederhana yang perhitungannya dilakuan menggunakan program SPSS 16. Hasil menunjukkan bahwa nilai signifikansi pada tabel Coefficientsa menunjukkan bahwa nilai signifikansi konstanta dan motivasi belajar berturut-turut yaitu sig. p = 0,000< 0,05 dan sig. = 0,00 p<0,05. Yang berarti konstanta dan koefisien dari Y=55,162 + 0,582 X signifian, atau dapat digunakan. Kesimpulan hasil penelitian ini adalah (1) Hasil kategorisasi menunjukkan bahwa siswa memiliki sikap belajar sangat positif, positif, netral, negatif, sangat negatif berturut-turut yaitu 9, 9, 19, 7, dan 9; (2) hasil kategorisasi menunjukkan bahwa siswa memiliki motivasi belajar yang sangat tinggi, tinggi, sedang, rendah, sangat rendah beruturut-turut 6, 7, 23, 9, dan 8; (3) sikap belajar siswa memiliki hubungan yang positif dengan motivasi belajar siswa. Dan sumbangan efektif sikap belajar dapat digunakan untuk memprediksi motivasi belajar sebesar 23,7%, yang berarti bahwa motivasi belajar memiliki hubungan yang positif. Kata kunci : Motivasi belajar dan sikap belajar siswa

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2016-01-31

JOURNAL

Simki-Pedagogia

ISSN

2599-073X

ISSUE


Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI