PENGARUH BIMBINGAN KARIR TERHADAP MOTIVASI BEKERJA PESERTA DIDIK KELAS XII TSM 1 SMK PGRI 4 KOTA KEDIRI TAHUN PELAJARAN 2015/2016


Author (Penulis)

OKSANA MARINTAN
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

11.1.01.01.0220

Abstract

Layanan informasi Bimbingan Karir adalah salah satu bidang bimbingan yang berusaha membantu individu dalam memecahkan masalah Karir atau pekerjaan untuk menyesuaikan diri yang sebaik-baiknya demi masa depannya sehingga akan berpengaruh pada masa depannya. Berbagai informasi yang diberikan bertujuan agar para siswa dapat mengenal dan memperoleh pemahaman diri dalam kaitannya dengan dunia kerja, pendidikan, sosial dan masalah kemasyarakatan lainnya serta mempertimbangkan suatu pekerjaan yang akan dijadikan sebagai bahan untuk mengambil keputusan Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui adakah pengaruh layanan bimbingan karir terhadap motivasi bekerja peserta didik kelas XII TSM 1 SMK PGRI 4 Kediri Tahun ajaran 2015/2016. Dalam teknik peneltian eksperimen diartikan sebagai metode penelitan yang digunakan untuk mencari pengaruh perlakuan tertentu terhadap yang lain dalam kondisi yang dikendalikan. Desain penelitian ini menggunakan Non Designs (Pre-Experimental Design). Berdasarkan dari pengolahan data dan pengujian hipotesis diperoleh (thitung = 4,875 > ttabel = 2,021). Dengan kata lain, terdapat pengaruh yang signifikan antara pemberian layanan bimbingan karir terhadap tingkat motivasi bekerja siswa, atau ada perbedaan yang signifikan pada motivasi bekerja siswa antara kelompok eksperimen yang diberi layanan bimbingan karir dengan yang tidak. Dimana kelompok eksperimen yang mendapat layanan bimbingan karirl memiliki skor perilaku agresif ( Xe = 78,56 ) yang lebih rendah dari pada yang tidak diberi layanan bimbingan karir yaitu ( Xk = 66,5). Kesimpulan dari penelitian ini adalah ada pengaruh positif yang signifikan yaitu bimbingan karir terhadap tingkat motivasi bekerja peserta didik kelas XII TSM 1 SMK PGRI 4 Kota Kediri Tahun Pelajaran 2015/2016

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2016-05-07

JOURNAL

Simki-Pedagogia

ISSN

2599-073X

ISSUE


Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI