Penerapan Bimbingan Kelompok dengan Teknik Karya Wsata untuk Meningkatkan Keaktifan bicara peserta didik Kelas X di SMAN 1 Ngronggot


Author (Penulis)

MITA SINTYA APRILYA SARI
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

11.1.01.01.0188

Abstract

Latar belakang penelitian ini dilaksanakan dimana saat ini peserta didik masih belum maksimal memahami bagaimana berinteraksi dengan orang lain yang sesuai dengan etika dan norma yang ada. Terutama dalam berbicara dan mengungkapkan pendapat pada lawan bicaranya. Peserta didik cenderung malu untuk mengungkapkan pendapat dan lebih memilih pasif, terutama di daerah terpinggir. Adapun pokok permasalahan penelitian adalah bagaimana penerapan bimbingan kelompok teknik karya wisata untuk meningkatkan keaktifan bicara peserta didik Dalam penelitian ini peneliti menggunakan teknik study kasus. Subyek yang diteliti diharapkan ada perbedaan antara sebelum diberikan perlakuan dengan sesudahnya. Peneliti memberikan intervensi/ perlakuan sebanyak 5 kali pertemuan sampai target dianggap mampu menyelesaikan masalah yang dihadapi. Dalam penelitian peneliti melakukan pengamatan langsung dan sekaligus partisipasi penuh. Sehingga data yang dikumpulkan valid sesuai yang diharapkan. Berdasarkan penelitian yang dilakukan dari fase awal baseline 1, intervensi, dapat disimpulkan secara garis besar bahwa penerapan bimbingan kelompok teknik karya wiisata mampu meningkatkan keterampilan peserta didik berbicara. Hasil penelitian ini dapat memberikan sumbangan bagi ilmu pengetahuan di bidang bimbingan dan konseling, khususnya bagi pengembangan teori bimbingan kelompok untuk mengetahui keefektifan penerapan karya wisata untuk meningkatkan keaktifan bicara peserta didik. Penelitian ini juga diharapkan dapat menjadi acuan bagi peneliti lain yang berminat meneliti permasalahan yang terkait dengan penelitian ini.

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2016-02-08

JOURNAL

Simki-Pedagogia

ISSN

2599-073X

ISSUE


Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI