PENGARUH NET PROFIT MARGIN, EARNINNG PER SHARE, RETURN ON ASSET DAN RETURN ON EQUITY TERHADAP KEBIJAKAN DIVIDEN PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANGN TERDAFTAR DI BEI PERIODE 2010-2012


Author (Penulis)

BAGUS TRI MURDANINGKUNG
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

10.1.02.01.0027

Abstract

BAGUS TRI MURDANINGKUNG: Pengaruh Net Profit Margin, Earning Per Share, Return On Asset dan Return On Equity terhadap Kebijakan Deviden pada perusahaan Manufaktur yang terdaftar di BEI. Laporankeuangan merupakan saranapengkomunikasian informasi keuangankepada pihak-pihak diluar perusahaan.Dalam penyusunan laporan keuangan,dasar akrual dipilih karena lebih rasionaldan adil dalam mencerminkan kondisikeuangan perusahaan secara riil, namundisisi lain penggunaan dasar akrual dapatmemberikan keleluasaan kepada pihakmanajemen dalam memilih metodeakuntansi selama tidak menyimpang dariaturan Standar Akuntansi Keuangan (SAK) yangberlaku. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui bagaimana pengaruh NPM, EPS, ROAdanROE terhadap Deviden Payout Ratiopada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2010-2012. Variabel penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu variabel bebas yang terdiri dari NPM, EPS, ROAdanROE serta variabel terikat yaituDeviden Payout Ratio. Teknik analisis data dalam penelitian ini adalah analisis regresi linier berganda dengan tingkat kepercayaan 5%. Jenis data yang digunakan adalah data sekunder yaituAnnual Reportyang diperoleh dari Indonesian Stock Exchange (IDX). Penelitian ini menggunakan populasi perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama 3 tahun berturut-turut yaitu tahun 2010-2012 yang berjumlah 136 perusahaan. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling yang kemudian didapatkan 20 sampel perusahaan.Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel EPS dan ROE berpengaruh signifikan terhadap Dividend Payout Ratio dengan nilai signifikansi masing-masing variabelsebesar 0,049 dan 0,038, sedangkan pada variabelNPM dan ROA menunjukkan bahwa tidak adanya pengaruh signifikan terhadap Dividend Payout Ratio yang ditunjukkan dengan nilai signifikan masing-masing sebesar 0,682 dan 0,353. Berdasarkan hasil uji F diketahui bahwa variabelNPM, EPS, ROA dan ROEsecara bersama-sama (simultan) mempengaruhi Dividend Payout Ratio sebesar 0,000. Hasil R2 menunjukkan nilai sebesar 0,331 atau 33,1% yang artinya bahwa kemampuan variabel NPM, EPS, ROA dan ROE dalam menjelaskan variabel Dividend Payout Ratio sebesar 33,1%, sedangkan sisanya sebesar 66,9% dipengaruhi variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Berdasarkan hasil penelitian ini, maka penulis menyarankan dalam memprediksi praktik Dividend Payout Ratiohendaknya tidak hanya mengandalkan NPM, EPS, ROA dan ROE saja, tetapi juga harus memperhatikan faktor-faktor laindalam mengambil suatu keputusan. Hasil keputusan yang diperoleh bisa lebih tepat dan akurat.Penelitian ini dapat digunakan sebagai acuan bagi investor dalam pengambilan keputusan investasi.

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2015-10-28

JOURNAL

Simki-Economic

ISSN

2599-0748

ISSUE


Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI