SISTEM PAKAR UNTUK MENDIAGNOSA PENYAKIT AKIBAT GANGGUAN KARDIOVASKULER DENGAN METODE BACKWARD CHAINING


Author (Penulis)

ANDI WINARDIANTORO
Universitas Nusantara PGRI Kediri

Author Identity (NPM)

09.1.03.02.0062

Abstract

Sistem pakar adalah sistem berbasis komputer yang menggunakan pengetahuan, fakta, dan teknik penalaran dalam memecahkan masalah yang biasanya hanya dapat dipecahkan oleh seorang pakar dalam bidang tersebut. Banyak kasus yang bisa dijadikan penelitian dalam sistem pakar, salah satunya penyakit jantung. Pada penelitian ini akan dirancang suatu sistem pakar yang dapat mendiagnosis jenis penyakit jantung. Penyakit jantung penting untuk diketahui karena menduduki urutan ke-2 penyebab kematian. Pada penelitian ini, sistem menggunakan metode backward chaining dalam mendiagnosis penyakit jantung. Sistem ini dapat menyimpulkan jenis penyakit jantung yang diderita seseorang serta jenis obat yang sesuai dengan jenis penyakitnya. Aplikasi ini dibuat dengan bahasa pemrograman PHP dan MySQL sebagai penyimpanan basis pengetahuannya. Pengujian sistem ini dilakukan dengan mencocokkan proses backward chaining pada penelusuran pohon keputusan untuk mendiagnosis gangguan kardiovaskuler pada tahap perancangan dengan sistem sesungguhnya yang telah dibangun.

Keyword

a

Reference


PUBLISHED

2016-02-11

JOURNAL

Simki-Techsain

ISSN

2599-3011

ISSUE


Download PDF

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UN PGRI Kediri.

Jl. KH. Ahmad Dahlan 76 Mojoroto Kota Kediri

Designed by BootstrapMade
LPPM Server - Powered by BSI